Jenis Bahan Pustaka Ketersediaan Koleksi

34 1. Perilaku Pencarian Informasi dalam Memenuhi Kebutuhan Informasi Mahasiswa UIN di Perpustakaan Utama UIN Syarif Hidayatullah”, yang disusun oleh Nunung Masruriyah, NIM 105025001024, Fakultas Adab dan Humaniora, Jurusan Ilmu Perpustakaan, tahun 2010. Skripsi tersebut membahas mengenai perilaku mahasiswa UIN dalam melakukan pencarian informasi dalam memenuhi kebutuhan informasi akademik mahasiswa terutama mahasiswa yang sedang mengerjakan tugas dan mahasiswa yang sedang mengerjakan skripsi di Perpustakaan Utama UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, apa saja sumber informasi yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan informasi akademik, bagaimana perilaku mahasiswa UIN dalam menggunakan sumber-sumber informasi untuk memenuhi kebutuhan informasi akademik, serta perilaku mahasiswa UIN dalam mengatasi berbagai hambatan pada saat pencarian informasi.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, berbeda dengan penelitian yang penulis lakukan, yaitu menggunakan pendekatan kuantitatif. Perbedaannya terletak pada responden atau sampel dan lokasi pada penelitian yang dilakukan Nunung Masruriyah adalah mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah, sedangkan responden atau sampel pada penelitian penulis adalah taruna Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia STPI Curug Tangerang. 2. “Kebutuhan Informasi Mahasiswa : Studi Terhadap Perpustakaan Fakultas Pisikologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta”. Skripsi ini diajukan oleh Syamsul Maarif, NIM 107025001207. Mahasiswa Jurusan Ilmu 35 Perpustakaan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta tahun 2014. Skripsi tersebut membahas tentang tujuan dalam memperoleh informasi, informasi apa saja yang dibutuhkan dan kendala yang dihadapi dalam memenuhi kebutuhan informasi di perpustakaan Fakultas Psikologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, sama dengan penelitian yang penulis lakukan. Perbedaannya terletak pada responden atau sampel dan lokasi pada penelitian yang dilakukan Syamsul Maarif adalah mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, sedangkan responden atau sampel pada penelitian penulis adalah para taruna Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia STPI Curug Tangerang. 3. ”Ketersediaan Koleksi Di Perpustakaan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bisnis Indonesia STIE BI.” Skripsi ini diajukan oleh Intan Mulia Pertiwi, NIM 108025000020. Mahasiswa Jurusan Ilmu Perpustakaan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta tahun 2013. Skripsi tersebut membahas mengenai ketersediaan koleksi yang terdapat di perpustakaan Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bisnis Indonesia STIE BI. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, sama dengan penelitian yang penulis lakukan. Perbedaannya terletak pada responden atau sampel dan lokasi pada penelitian yang dilakukan Intan Mulia Pertiwi adalah mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bisnis Indonesia STIE BI, sedangkan responden atau sampel pada penelitian penulis adalah para taruna Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia STPI Curug Tangerang.