Jenis Penelitian Karakteristik Informan Data dan Sumber Data

34 BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian

Jenis penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Azwar 2004, 6 menyatakan bahwa “penelitian deskriptif dilakukan dengan menganalisis hanya sampai pada taraf deskripsi, yaitu menganalisis dan menyajikan fakta secara sistematik sehingga dapat lebih mudah dipahami dan disimpulkan”. Penelitian deskriptif bertujuan untuk mengumpulkan data atau informasi untuk disusun, dijelaskan dan dianalisis. 3.2 Lokasi dan Waktu Penelitian Penelitian ini dilakukan di Badan Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sumatera Barat yang beralamat di Jl. Pramuka V. No. 2, Padang, Sumatera Barat. Penelitian ini dilakukan pada bulan desember 2015. Alasan pemilihan lokasi didasarkan atas adanya pelestarian arsip audio visual di Badan Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sumatera Barat.

3.3 Karakteristik Informan

Informan adalah orang yang mengetahui dan paham dengan masalah yang akan dipertanyakan dan berhasil memberikan keterangan kepada peneliti. Informan dalam penelitian ini berjumlah 2 orang, 1 orang sekretaris Badan Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sumatera Barat dan 1 orang staf pelestarian arsip audio visual. Peneliti mendapatkan informasi dengan cara melakukan Universitas Sumatera Utara 35 wawancara dan observasi kepada informan yang telah ditentukan mengenai pelestarian arsip audio visual di Badan Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sumatera Barat.

3.4 Data dan Sumber Data

Data dan sumber data penelitian ini sebagai berikut: 1. Data Primer Data primer adalah data yang diperoleh melalui observasi langsung dan hasil wawancara yang dilakukan peneliti dengan informan yang dianggap berpotensi dalam memberikan informasi yang relevan dan sebenarnya di lapangan. 2. Data Sekunder Data sekunder adalah data pendukung data primer dari literatur terdiri dari buku, web dan jurnal.

3.5 Prosedur Pengumpulan Data