Sarana dan Prasarana Gambaran Umum Dusun III B Kecamatan Patumbak Kabupaten Deli Serdang

71

4.1.4 Sarana dan Prasarana

Fasilitas sarana dan prasarana merupakan sesuatu hal yang sangat penting bagi terciptanya pemenuhan kebutuhan hidup masyarakat. Dengan terpenuhinya sarana dan prasarana dalam sebuah tatanan lingkungan masyarakat maka masyarakat sekitar akan lebih mudah dalam memenuhi segala tujuan dan rencana-rencananya. Adapun sarana dan prasarana yang tersedia di Dusun III B Kecamatan Patumbak Kabupaten Deli Serdang dapat dilihat pada masing-masing tabel yang terdiri dari sarana peribadatan, prasarana kesehatan dan sarana transportasi: 4.1.4a Sarana Peribadatan Tabel 4.5 Sarana Peribadatan Di Dusun III B Kecamatan Patumbak Kabupaten Deli Serdang No Agama Jumlah 1 2 3 4 5 6 Islam Katolik Kristen Protestan Hindu Budha Konghucu 10 Mesjid 5 Musholla 2 Gereja 6 Gereja 1 Kuil 2 Klenteng 1 Litang Jumlah 28 Sumber data: Dari Data Penduduk Arsip Kantor Kepala Desa Dusun III B Kecamatan Patumbak Kabupaten Deli Serdang, 2016 Berdasarkan data yang disajikan pada tabel 4.5 dapat diketahui jumlah sarana peribadatan yang paling banyak di Dusun III B Kecamatan Patumbak Kabupaten Deli Serdang adalah mesjid, hal ini dapat dimaklumi karena mayoritas menganut agama islam. Terdapat 6 gereja bagi masyarakat beragama kristen protestan, 2 gereja Universitas Sumatera Utara 72 bagi masyarakat beragama katolik, 2 klenteng bagi masyarakat beragama budha dan hanya 1 kuil dan 1 litang bagi masyarakat beragama Hindu dan Konghucu di Dusun III B Kecamatan Patumbak Kabupaten Deli Serdang. 4.1.4b Prasarana Kesehatan Tabel 4.6 Prasarana Kesehatan Di Dusun III B Kecamatan Patumbak Kabupaten Deli Serdang No Agama Jumlah 1 2 3 Rumah Sakit Puskesmas Balai Pengobatan Umum BPU - 1 5 Jumlah 6 Sumber data: Dari Data Penduduk Arsip Kantor Kepala Desa Dusun III B Kecamatan Patumbak Kabupaten Deli Serdang, 2016 Masyarakat yang sehat merupakan sebuah indikator dalam melihat tingkat kesejahteraan masyarakat tersebut. Untuk itu terpenuhinya fasilitas prasarana kesehatan akan mendukung bagi terciptanya peningkatan kesejahteraan masyarakat. Berdasarkan data yang disajikan di tabel 4.6 dapat diketahui bahwa sarana kesehatan yang ada di Dusun III B Kecamatan Patumbak Kabupaten Deli Serdang terdiri dari 1 buah Puskesmas, dan Balai Pengobatan Umum sebanyak 5 buah. Prasarana kesehatan di desa ini belum memadai jika dibandingkan dengan jumlah penduduknya. Universitas Sumatera Utara 73 4.1.4c Sarana Transportasi Dusun III B Kecamatan Patumbak Kabupaten Deli Serdang memiliki sarana transportasi yang baik. Selain memiliki kendaraan pribadi seperti sepeda motor dan mobil, bagi yang tidak memiliki kendaraan sendiri mereka dapat menggunakan angkutan umum daerah atau becak mesin yang ada di daerah ini. Angkutan umum yang ada pada desa ini antara lain Koperasi Pengangkutan Umum Medan KPUM dan Mitra.

4.2 Organisasi Sosial Tabel 4.7