Statistik Deskriptif ANALISIS DAN PEMBAHASAN

4.2 Pengujian Faktor-faktor yang Berpengaruh Terhadap Volume Perdagangan Saham

Pengujian yang dilakukan didalam penelitian ini adalah pengujian normalitas dan pengujian asumsi klasik yang diantaranya meliputi uji heterokedastisitas, uji multikolinearitas, dan uji autokorelasi, yang kemudian dilanjutkan dengan pengujian hipotesa

4.2.1 Uji Normalitas

Menurut Ghozali 2001, uji normalitas data digunakan untuk menguji apakah dalam model regresi, variabel terikat dan variabel bebas keduanya mempunyai distribusi normal ataukah tidak. Model regresi yang baik adalah memiliki distribusi data normal atau mendekati normal. Normalitas data diuji dengan menggunakan uji Kolmogorov- Smirnov. Berikut ini merupakan hasil dari pengujian yang dilakukan dengan SPSS pada One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test tabel 4.2. Dari pengujian ini memperlihatkan bahwa nilai Asymp. Sig probabilitas sebesar 0,104 di atas 0,05 berarti seluruh data dari variabel-variabel tersebut berdistribusi normal. Tabel 4.2 Hasil Uji Kolmogorov-smirnov N Z Asymp. Sig Keterangan Model 32 1.217 0.104 Normal Sumber: Lampiran 3.3

4.2.2 Uji Asumsi Klasik

Sebelum hasil analisis regresi yang diperoleh tersebut digunakan untuk menguji hipotesis, terlebih dahulu dilakukan pengujian asumsi klasik terhadap model regresi tersebut. Adapun uji asumsi klasik yang dilakukan dalam penelitian ini meliputi:

4.2.2.1 Heteroskedastisitas

Menurut Ghozali 2001, uji ini bertujuan untuk menguji apakah dalam model regresi terjadi ketidaksamaan variance dari residual satu pengamatan ke pengamatan yang lain. Jika variance residual satu pengamatan ke pengamatan tetap maka disebut homokedastisitas. Dan jika varians berbeda maka disebut heterokedastisitas. Model regresi dikatakan baik jika homokedastisitas. Untuk menguji asumsi ini digunakan Scatterplot. Dari pengujian yang dilakukan dengan Scatterplot lihat grafik 4.3 sebagian besar memiliki koefisien korelasi kurang dari 0,5. dengan demikian tidak terjadi heterokedastisitas, sehingga model regresi layak digunakan.