PERUMUSAN MASALAH TUJUAN MANFAAT BATASAN SISTEMATIKA

commit to user I-4

1.2 PERUMUSAN MASALAH

Berdasarkan latar belakang masalah, maka dapat dirumuskan pokok permasalahan dari penelitian ini yaitu bagaimana merancang ulang meja kursi baca yang sesuai dengan kebutuhan pengguna perpustakaan baik dari aspek fungsi maupun kenyamanan?

1.3 TUJUAN

PENELITIAN Tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini, yaitu merancang ulang meja kursi baca yang sesuai dengan kebutuhan pengguna perpustakaan baik dari aspek fungsi maupun kenyamanan.

1.4 MANFAAT

PENELITIAN Manfaat yang dapat diambil dalam penelitian ini yaitu memberikan kontribusi desain meja kursi baca yang sesuai dengan kebutuhan pengguna perpustakaan baik dari aspek fungsi maupun kenyamanan.

1.5 BATASAN

MASALAH Pembatasan masalah pada penelitian tugas akhir ini adalah : 1. Penelitian ini dilakukan di ruang baca perpustakaan Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Klaten. 2. Meja kursi baca yang diteliti dianggap sudah mewakili meja kursi baca lain yang ada di ruang baca Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Klaten karena model meja kursi yang digunakan sama. 3. Subyek dalam penelitian ini adalah para pengguna Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Klaten. 4. Pada penelitian ini perancangan produk belum sampai pada pengujian prototype. commit to user I-5

1.6 SISTEMATIKA

PENELITIAN Sistematika penulisan dibuat agar dapat memudahkan pembahasan penyelesaian masalah dalam penelitian ini. Penjelasan mengenai sistematika penulisan adalah sebagai berikut : BAB I PENDAHULUAN Bab ini menguraikan tentang latar belakang masalah, perumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, batasan masalah, dan sistematika penulisan. Uraian bab ini dimaksudkan untuk menjelaskan latar belakang penelitian yang dilakukan sehingga dapat memberikan manfaat sesuai dengan tujuan penelitian dengan batasan-batasan yang digunakan.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Bab ini berisikan tentang uraian teori, landasan konseptual dan informasi yang diambil dari literatur yang ada. Pada bagian ini akan diuraikan mengenai metode perancangan dan perhitungan-perhitungan yang ada digunakan dalam pengumpulan dan pengolahan data. BAB III METODE PENELITIAN Bab ini menjelaskan gambaran terstruktur tahap demi tahap proses pelaksanaan penelitian dalam bentuk flow chart, membahas tentang tahapan yang dilalui dalam penyelesaian masalah sesuai dengan permasalahan yang ada mulai pengumpulan data hingga estimasi biaya rancangan. BAB IV PENGUMPULAN DAN PENGOLAHAN DATA Bab ini berisi mengenai data penelitian yang terdiri dari data primer dan data sekunder. Data primer berkenaan dengan hasil wawancara dan penyebaran kuesioner terhadap pengguna perpustakaan. Sedangkan data sekunder merupakan data anthropometri pengguna perpustakaan. commit to user I-6 Selanjutnya pengolahan terhadap data, tahapannya yang sesuai dengan langkah-langkah pemecahan masalah yang dikembangkan pada BAB III. BAB V ANALISIS INTERPRETASI HASIL Bab ini berisi tentang analisis dan interpretasi hasil terhadap pengumpulan dan pengolahan data. BAB VI KESIMPULAN DAN SARAN Bab ini menguraikan target pencapaian dari tujuan penelitian dan kesimpulan yang diperoleh dari pembahasan sebelumnya berupa pembahasan kesimpulan hasil yang diperoleh dan memberikan saran perbaikan yang dilakukan untuk penelitian selanjutnya. commit to user II-1

BAB II TINJAUAN PUSTAKA