KESIMPULAN DAN SARAN Perancangan Instalasi Aliran Air Plta Renun Guna Peningkatan Daya Keluaran Generator Sinkron

5

BAB II PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA AIR PLTA RENUN

2.1 Sejarah Singkat PLTA Renun

Perusahaan listrik Negara PLN adalah sebuah perusahaan yang bergerak dibidang kelistrikan untuk menyediakan listrik di Indonesia.Penyediaan listrik di Indonesia sangatlah kurang, terutama untuk daerah-daerah terpencil yang belum ada penyaluran listrik ke daerah tersebut. Oleh karena itu PT PLN Persero Pembangkitan Sumatera Bagian Utara SUMBAGUT yang mempunyai tujuh sektor pembangkitan salah satunya adalah Sektor Pembangkitan Pandan yang terletak di Sibolga Sumatera Utara yang membangun sebuah pembangit listrik yang memanfaatkan tenaga air. Sektor Pembangkitan Pandan mempunyai dua unit pembangkit yang memanfaatkan air sebagai bahan baku utama, yaitu PLTA Renun dan PLTA Sipan Sihaporas dengan masing-masing pembangkit berkapasitas 2 x 41 MW dan 50 MW. Penyediaan listrik dengan daya besar dapat dilakukan dengan pembangkit listrik tenaga uap PLTU, dengan gas PLTG, tenaga diesel PLTD dan tenaga air PLTA. Energi listrik disalurkan melalui jaringan transmisi biasanya bertegangan tinggi menuju para pemakai listrik. Sebelum mencapai konsumen, tegangan listrik akan diturunkan ke level tegangan yang digunakan konsumen. PLTA Renun dibangun oleh PLN yang bekerjasama dengan Overseas Economic Cooperation Fund OECFdiatas lahan seluas 3ha.PLTA. Renun yang memanfaatkan air sebagai bahan baku utama, mulai dibangun pada tahun 1993 dan mulai beroperasi pada tahun 2005 dengan kapasitas pembangkit 2 x 41 MW. PLTA ini berlokasi di Propinsi Sumatra Utara, Kabupaten Dairi, Desa Silalahi. Sumber air yang diperoleh adalah dari 11 aliran sungai, 8 aliran sungai di tampung dalam satu waduk, dan 3 aliran sungai yang lain langsung di alirkan ke penstock. Power House di isi oleh 2 unit turbin francis, berporos vertikal dengan 6 total daya yang terpasang 82 MW. Daya yang dibangkitkan dari pusat daya yaitu 150 KV. Dikirim ke transmisi tegangan tinggi dan disambung pada subtation Berastagi dan subtation Sidikalang. PLTA Renun terletak di Propinsi Sumatera Utara, sekitar 100 km di sebelah selatan Medan dan meliputi bagian hulu Renun dan Danau Toba. PLTA ini membangkitkan tenaga listrik secara ekonomis dengan mengalihkan sekitar 22 m 3 detik dari Sungai Renun dan 11 anak sungai tributary intake ke Danau Toba. Dengan debit air rata-rata 11 m 3

2.2 Komponen PLTA Renun

det untuk masing-masing turbin dan tinggi jatuh efektif air 434.6 m diharapkan akan menghasilkan energi sebesar 313.5 GWhtahun. Secara garis besar komponen – kompnen PLTA berupa bangunan pembawa air water way, turbin air, generator, transformator dan alat bantu. Adapun penjelasan beberapa macam komponen PLTA tersebut disajikan dalam penjelasan berikut ini :

2.2.1 Bangunan Pembawa Air Water Way

Water Way merupakan bagian konstruksi dari suatu PLTA yang terdiri dari bangunan pengambilan intake tructure sampai ke saluran pembuangan akhir Tail Race, yang merupakan suatu bagian utama dari PLTA.Water Way berfungsi sebagai jalan air dari sumber air. Gambar 2.1 General layout Water Way PLTA Renun