Silika SiO TINJAUAN PUSTAKA

S = ? ??? ? ? ? ??? ? 8 Keterangan: S = banyaknya persentase penyusutan M = Masa sebelum sintering gr M = Masa setelah sintering gr

2. Porositas

Porositas dapat didefinisikan sebagai perbandingan volume pori-pori volume yang dapat ditempati oleh fluida terhadap volume total bahan material Sudarmadi, 2006. Menurut Lee dan Rainforth, 1994 porositas terbagi menjadi tiga bagian yaitu porositas terbuka, porositas tertutup dan porositas total Lee and Rainforth, 1994. Porositas terbuka merupakan volume pori-pori yang terbuka dan kemudian dibagi dengan volume bulknya. Porositas tertutup merupakan volume pori-pori tertutup yang terkandung dalam suau material dan dibagi dengan volume bulknya. Porositas total merupakan fraksi volume pori-pori terbuka dan pori-pori tertutup. Nilai dari porositas total dapat ditentukan dengan persamaan S = ? ??? ? ? ??? ? ? ??? ? 9 Keterangan: S : Nilai porositas Mj : Masa Jenuh gr Mk : Masa kering bahan uji gr Mb : Masa bahan dalam air gr Sutapa, 2011.

3. Densitas

Densitas merupakan massa dari banyaknya partikel yang dibagi dengan total volume yang ditempati dengan satuan grcm 3 atau kgm 3 . Jumlah volume termasuk pada volume partikel, volume void antar partikel serta volume pori internal Buckman and Brady, 1960. Ada beberapa hal yang mempengaruhi nilai densitas yaitu ukuran dan berat atom suatu elemen, kuatnya pengepakan atom dan struktur kristal serta besarnya nilai porositas dalam mikrostruktur Richerson, 1992. Pengukuran nilai densitas dapat dilakukan dengan menggunakan prinsip Archimedes, dengan massa material adalah massa sampel kering mk yang ditimbang diudara mj dan dikurangi dengan massa sampel basah yang ditimbang didalam air mb. Prosedur yang dilakukan pertama adalah mengukur massa kering material dari proses sintering, kemudian material tersebut direbus dalam air mendidih selama 5 jam lalu didinginkan dengan posisi material tetap berada didalam air selama 24 jam. Kemudian setelah 24 jam material ditimbang dalam keadaan basah diudara dan kemudian material ditibang dalam keadaan kering diudara untuk mengetahui perbedaan massa yang diperoleh. Nilai densitas suatu material dapat ditentukan dengan persamaan ρ = ? ? ? ??? ? ?? ??? 10 Keterangan : ? ??? = nilai densitas dari air gcm 3 Mk = massa sample kering gr Mj = massa sample kering saat ditimbang diudara gr Mb = massa sample basah gr