Tugas 9 Tes formatif 9 Kunci Jawaban tes formatif 9

253 Teknologi Dasar Otomotif

d. Tugas 9

Membuat ringkasan materi pembentukan logam dengan ditulis tangan

e. Tes formatif 9

1. Apa yang dimaksud dengan proses pembentukan logam? 2. Apa yang dimaksud dengan proses pengerjaan panas? 3. Jelaskan proses pembentukan rol? 4. Jelaskan proses pembentukan manual? 5. Apa fungsi dapur pemanas pada proses penempaan? 6. apa yang dimaksud pengerjaan dingin? 7. Sebutkan peralatan yang digunakan pada proses tempa?

f. Kunci Jawaban tes formatif 9

1. Pembentukan logam adalah melakukan perubahan bentuk pada benda kerja dengan cara memberikan gaya luar sehingga terjadi deformasi plastis. 2. Proses pengerjaan panas merupakan proses pembentukan yang dilakukan pada daerah di atas temperatur rekristalisasi temperatur tinggi logam yang diproses. 3. Pengerolan merupakan proses pembentukan yang dilakukan dengan menjepit pelat diantara dua rol. Rol tekan dan rol utama berputar berlawanan arah sehingga dapat menggerakan pelat. Pelat bergerak linear melewati rol pembentuk. Posisi rol pembentuk berada di bawah garis gerakkan pelat, sehingga pelat tertekan dan mengalami pembengkokan. Akibat penekanan dari rol pembentuk dengan putaran rol penjepit ini maka terjadilah proses pengerolan. 4. Pembentukan pelat secara manual adalah proses pembentukan yang dilakukan menggunakan landasan-landasan pembentuk dengan menggunakan berbagai macam bentuk palu 5. Dapur pemanas atau dikenal juga dengan istilah dapur tempa berfungsi untuk memanaskan benda kerja sampai temperatur tertentu sesuai dengan jenis benda kerja yang akan ditempa. 6. Proses pengerjaan dingin cold working yang merupakan pembentukan plastis logam di bawah suhu rekristalisasi, pada umumnya dilakukan disuhu kamar jadi tanpa pemanasan benda kerja. Suhu rekristalisasi yang Di unduh dari : Bukupaket.com 254 Teknologi Dasar Otomotif dimaksud adalah suhu pada saat bahan logam akan mengalami perobahan struktur mikro. 7. Peralatan yang digunakan pada proses penempaan adalah dapur tempa, landasan, tang smeed, paluuntuk tempa tradisional, mesin tempasebagai pengganti palu, bak pendingin dan ragum. Di unduh dari : Bukupaket.com 255 Teknologi Dasar Otomotif Kegiatan Belajar 10 : Pembentukan dengan mesin bubut, frais dan sekrap a. Tujuan Kegiatan Belajar 10 Setelah mempelajari topik ini diharapkan siswa mampu : 1. Memahami cara pembentukan logam dengan proses bubur, frais dan sekrap 2. Menjelaskan proses pembubutan 3. Menjelaskan proses pengefraisan 4. Menjelaskan proses penyekrapan

b. Uraian Materi 10 PROSES MESIN BUBUT,FRAIS DAN SEKRAP