Pengertian Komunikasi TINJAUAN TEORI

BAB II TINJAUAN TEORI

A. Pengertian Komunikasi

Secara etimologis, kata komunikasi atau communication dalam bahasa Inggris berasal dari bahasa latin “comunicasio” dan bersumber dari kata communis yang berarti “sama”, maksudnya orang yang menyampaikan dan yang menerima mempunyai persepsi yang sama tentang apa yan disampaikan. 1 Sedangkan secara terminologi, para pakar komunikasi mengungkapkan beberapa pengertian komunikasi, yaitu antara lain: 1. Onong Uchjana Effendy berpendapat bahwa komunikasi adalah proses penyampaian pesan oleh komunikator kepada komunikan melalui media yang menimbulkan efek tertentu. 2 2. Wilbur Schramm,menjelaskan bahwa komunikasi adalah proses saling berbagi atau menggunakan informasi secara bersama dan petalian para peserta dalam proses informasi. 3 3. A.W.Widjaya, berpendapat bahwa komunikasi adalah penyampaian informasi dan pengertian dari seseorang kepada orang lain. 4 1 Djamalul Abidin Ass, Komunikasi dan Bahasa Dakwah Jakarta:Gema Insani Press, 1996, h.16, dan Onong Uchjana Effendy, Ilmu Komunikasi:Teori dan Praktek Bandung : Remaja Rosdakarya, 1990h.9. 2 Onong Uchyana Effendy, Ilmu Komunikasi, h.10. 3 D.Lawrence Kincaid dan Wilbur Schramm, Azas-azas Komunikasi antar Manusia.Penerjemah Agus Setiadi Jakarta:LP3ES bekerjasama dengan East-West Communication Institude, 1997, h.6. 4 Aw.Widjaya, Komunikasi dan hubungan masyarakat 12 4. Sementara Harold Lasswell seorang profesor di Unifersitas Yale Amerika Serikat yang dikutip oleh Djamaludin Abidin dalam buku” Komunikasi dan Bahasa Dakwah “, merumuskan bahwa komunkasi itu merupakan jawaban terhaadap Who says what to whom in which chanel to whom with what effect Siapa berkata apa dalam media apa kepada siapa dengan dampak apa. Jadi menurut Dr.Lasswell, ada lima unsur yang harus ada agar komunikasi ini berjalan lancar,yakni : a. Who siapa yang kemudian disebut komunikator atau sender pengirim komunikasi b. What apa yang kemudian disebut message atau pesan komunikasi c. Whom siapa yang kemudian disebut komunikan atau receiver Khalayak d. Chanel media apa yang kemudian disebut sarana atau media e. Effect dampak Komunikasi yang kemudian disebut dampak atau efek komunikasi yang diimplikasikan dalam umpan balik Dari pengertian komunikasi secara terminologi tersebut memperlihatkan bahwa komunikasi melibatkan sejumlah orang, dimana orang menyatakan sesuatu kepada orang lain . Adapun yang terlibat dalam proses komunikasi tersebut adalah manusia. Oleh karena itu komunikasi yang dimaksudkan pada umumnya adalah “komunikasi manusia” atau human communication, yang sering pula diistilahkan dengan komunikasi sosial, komunikasi antar pribadi atau komunikasi kemasyarakatan. Adapun Unsur-unsur dari komunikasi tersebut adalah sebagai berikut:

B. Unsur- unsur komunikasi