Jenis Penelitian Waktu dan Tempat Penelitian Subjek dan Objek Penelitian Bentuk Data Metode Pengumpulan Data

31

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian deskriptif kuantitatif Nana Sudjana Ibrahim, 1998:64 dan Zainal Arifin, 2011:29 yaitu penelitian yang mendeskripsikan suatu gejala, peristiwa, kejadian yang ada pada saat sekarang dengan tujuan menjawab permasalahan melalui teknik pengukuran yang cermat terhadap variabel- variabel tertentu, sehingga menghasilkan simpulan-simpulan yang dapat digeneralisasikn dan lepas dari konteks waktu. Penelitian ini akan mendeskripsikan atau menggambarkan penerapan model pembelajaran soal terbuka Open Ended.

B. Waktu dan Tempat Penelitian

1. Waktu Waktu pengerjaan peneltian dari Juli 2015 sampai Juli 2016. Pengambilan data di sekolah dilaksanakan pada bulan November 2015. 2. Tempat Tempat pengambilan data ini dilaksanakan di SMP Joannes Bosco Yogyakarta yang beralamat di Jalan Melati Wetan 51 Yogyakarta 55225.

C. Subjek dan Objek Penelitian

Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII B SMP Joannes Bosco Yogyakarta tahun ajaran 20152016. Objek penelitian ini adalah penggunaan metode pembelajaran soal terbuka open ended ditinjau dari minat dan hasil belajar.

D. Bentuk Data

Pada penelitian ini terdapat tiga macam data yang akan diperoleh peneliti yaitu data minat belajar siswa dan data hasil belajar siswa. 1. Data keterlaksanaan pembelajaran Data ini berbentuk data hasil lembar pengamatan keterlaksanaan pembelajaran metode soal terbuka open ended. 2. Data minat belajar siswa Data ini berbentuk data hasil kuesioner minat belajar siswa pada pembelajaran metode soal terbuka open ended. 3. Data hasil belajar siswa Data ini berbentuk data nilai hasil ujian siswa setelah mengikuti kegiatan pembelajaran metode soal terbuka open ended.

E. Metode Pengumpulan Data

Metode yang digunakan untuk mengumpulkan data yang diperlukan dalam penelitian ini adalah dengan: 1. Lembar keterlaksanaan pembelajaran Pada penelitian ini peneliti dibantu oleh dua orang observer yang bertugas mengamati keterlaksanaan dan memberikan penilaian pada lembar pengamatan keterlaksanaan RPP. 2. Kuesioner minat belajar Kuesioner adalah alat pengumpul informasi dengan cara menyampaikan sejumlah pertanyaan tertulis untuk menjawab pula secara tertulis oleh responden Margono, 2007:167. Kuesioner yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis kuesioner tertutup, yaitu kuesioner yang berisi pertanyaan-pertanyaan yang disertai dengan alternatif jawaban yang disediakan. Peneliti memberikan kuesioner minat belajar siswa setelah kegiatan penelitian berlangsung untuk mengetahui minat belajar siswa dalam pembelajaran metode soal terbuka open ended. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 3. Tes Peneliti memberikan ujian kepada siswa setelah kegiatan penelitian berlangsung untuk mengetahui sejauh mana hasil belajar siswa setelah diberikan pembelajaran metode soal terbuka open ended.

F. Instrumen Pengumpulan Data

Dokumen yang terkait

Identifikasi miskonsepsi materi biologi kelas II semester 1 pada siswa SMP negeri di kecamatan Kencong tahun ajaran 2003/2004

2 6 94

pengaruh model pembelajaran webbed terhadap keterampilan menulis karangan pada siswa kelas IV SDIT Al-Mubarak Jakarta pusat tahun ajaran 2014/2015

4 24 258

Kajian learning obstacle materi persamaan dan pertidaksamaan linear satu variabel pada pembelajaran matematika di sekolah menengah pertama

3 4 9

Identifikasi miskonsepsi dalam pembelajaran IPA ruang lingkup materi dan sifatnya di SMP Joannes Bosco Yogyakarta kelas VIII tahun ajaran 2014-2015

1 5 9

Analisis kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal cerita materi himpunan pada siswa kelas vii smp swasta Al-Washliyah 8 Medan tahun ajaran 2017/2018 - Repository UIN Sumatera Utara

1 4 153

Perbandingan hasil belajar dengan model pembelajaran kooperatif tipe make a match dan model pembelajaran kooperatif pada materi gaya kelas VIII semester I di MTs Negeri 1 Model Palangka Raya tahun ajaran 2014/2015 (studi eksperimen) - Digital Library IAIN

0 0 22

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah dan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi pokok tekanan kelas VIII semester II MTsN 2 Palangka Raya tahun ajaran 2014/2015 - Digital Library IAIN Palangka Raya

0 0 12

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah dan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi pokok tekanan kelas VIII semester II MTsN 2 Palangka Raya tahun ajaran 2014/2015 - Digital Library IAIN Palangka Raya

0 0 29

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah dan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi pokok tekanan kelas VIII semester II MTsN 2 Palangka Raya tahun ajaran 2014/2015 - Digital Library IAIN Palangka Raya

1 1 21

Penerapan model pembelajaran berbasis masalah dan model pembelajaran inkuiri terbimbing pada materi pokok tekanan kelas VIII semester II MTsN 2 Palangka Raya tahun ajaran 2014/2015 - Digital Library IAIN Palangka Raya

0 1 48