Bahan dan Instrument Penelitian

43 k. Kecemasan adalah suatu keadaan patologis yang ditandai oleh perasaan ketakutan disertai tanda somatik pertanda sistem saraf otonom yang hiperaktif Maslim, 2001. Depresi, kecemasan, dan stres diukur dengan Depression Anxiety Stres Scale DASS 42 Lovibond, 1995; Crawford Henry, 2003; Kholifah, 2013 .  Depresi ada : bila skor DASS 42 untuk depresi 9 Tidak ada : bila skor DASS untuk depresi 0-9  Kecemasan ada : bila skor DASS 42 untuk kecemasan 7 Tidak ada : bila skor DASS 42 untuk kecemasan 0-7  Stres ada : bila skor DASS 42 untuk stres 14 Tidak ada : bila skor DASS 42 untuk stres 0-14 Data disajikan dalam bentuk skala kategorikal nominal.

4.6. Bahan dan Instrument Penelitian

Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah: formulir kuesioner yang digunakan untuk mengeksplorasi faktor demografi umur, jenis kelamin, pendidikan, status pernikahan dan pekerjaan. Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah berbentuk kuesioner yang berbentuk skala Likert . Kuesioner adalah salah satu jenis alat pengumpulan data berupa daftar pertanyaan. Instrumen pengumpulan data dalam penelitian ini terdiri dari dua alat ukur. Adapun dua alat ukur tersebut adalah: a. Alat ukur Big Five personality Big Five personality akan diukur dengan IPIP-FFI International Personality Item Pool-Five Factor Inventory . Alat ukur ini merupakan 44 alat ukur kepribadian yang dibuat oleh Lewis Goldberg. Skala ini berjumlah 50 item yang memilki rentang diri sangat tidak sesuai skala 1 sampai sangat sesuai skala 5, dimana setiap variabelnya terdiri dari 10 item 5 favorable dan 5 unfavorable yaitu openness to experience , conscientiousness , extraversion , agreeableness , dan neuroticism . Instrumen ini telah melalui uji reliabilitas dan validitas berdasarkan penilaian Cronbach’s alpha dengan nilai di atas 0,6 Donnellan dkk, 2006. b. Alat ukur depresi, kecemasan dan stres Instrumen lain yang digunakan dalam penelitian ini adalah DASS 42 menilai ada tidaknya depresi, kecemasan, dan stres. Instrumen DASS 42 terdiri dari 42 item pertanyaan yang terdiri dari 3 subvariabel yaitu fisik, psikologi dan perilaku. Nilai depresi, kecemasan, dan stres ditentukan oleh nilai dari komponen DASS yang relevan untuk masing-masing kriteria. Komponen DASS untuk depresi adalah 3, 5, 10, 13, 16, 17, 21, 24, 26, 31, 34, 37, 38, 42. Kecemasan diukur oleh komponen nomor 2, 4, 7, 9, 15, 19, 20, 23, 25, 28, 30, 36, 40, 41. Sedangkan stres ditunjukkan oleh komponen 1, 6, 8, 11, 12, 14, 18, 22, 27, 29, 32, 33, 35, 39. Instrumen ini telah melalui uji reliabilitas dan validitas berdasarkan penilaian Cronbach’s alpha sebesar 0,91 Lovibond Lovibond, 1995; Crawford Henry, 2003; Kholifah, 2013. 45

4.7. Analisis Statistik