Firm size Operating cash flow

20

2.2 Hipotesis

Hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap rumusan masalah penelitian, dimana rumusan masalah penelitian biasanya disusun dengan menggunakan kalimat tanya Sugiyono, 2013:93. Berdasarkan rumusan masalah serta penelitian-penelitian terdahulu, maka didapat hipotesis sebagai berikut.

2.2.1 Pengaruh return on equity ROE terhadap return saham

Salah satu jenis rasio yang digunakan untuk mengukur tingkat keuntungan atau profitabilitas suatu perusahaan adalah return on equity ROE. Rasio ini mengukur berapa banyak keuntungan yang dihasilkan oleh perusahaan dibandingkan dengan modal sendiri. Menurut penelitian yang dilakukan oleh Wang 2012 dan Santoso 2013, hasil penelitiannya menunjukkan bahwa return on equity memiliki hubungan positif terhadap return saham.. Hasil penelitian yang sama dilakukan oleh Komala 2013, menemukan bahwa ROE memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap return saham. Hasil penelitian Khan 2012 , Haque 2013 , Jabbari 2014 menemukan bahwa return on equity berpengaruh positif terhadap return saham. Hal ini berarti semakin tinggi return on equity ROE suatu perusahaan, maka semakin tinggi pula return saham yang dihasilkan. H 1 : Return on equity ROE berpengaruh positif terhadap return saham.

2.2.2 Pengaruh earning per share EPS terhadap return saham

Earning per share EPS adalah tingkat keuntungan bersih yang diperoleh investor per lembar saham yang dimilikinya semakin tinggi nilai EPS berarti semakin 21 tinggi tingkat keuntungan per lembar saham yang dimiliki investor. Hal ini dikuatkan dengan bukti empiris yang dilakukan oleh Kurniawan 2011, Pouraghajan , et al 2012, Wahyuni 2013 menyatakan bhwa EPS berpengaruh positif terhadap return saham. H 2 : Earning per share EPS berpengaruh positif terhadap Return Saham.

2.2.3 Pengaruh firm size erhadap return saham

Salah satu tolak ukur yang menunjukkan besar kecilnya perusahaan adalah ukuran aktiva dari perusahaan. Semakin besar total aktiva semakin mampu perusahaan untuk menghasilkan laba. Semakin besar perusahaan menghasilkan laba, maka akan besar membagikan deviden. Selain itu, jika kemampuan perusahaan untuk menghasilkan laba meningkat, maka harga saham akan meningkat Husnan; 1993:332. Menurut penelitian Sugiarto 2011, hasil penelitiannya membuktikan bahwa size memiliki hubungan yang positif signifikan terhadap return saham. Penelitian Ismanto 2011 dan Yuliantari 2014 menyatakan ukuran perusahaan berpengaruh positif terhadap return saham. Hal ini bertentangan dengan penelitian Kruger dan Shaun 2010 , Latermans 2010 , Fama dan French 2010 yang menemukan firm size berpengaruh negatif terhdap return saham, sedangkan Jundan 2012 menemukan bahwa firm size tidak berpengaruh pada return saham perusahaan. Berdasarkan uraian di atas, maka dirumuskan hipotesis penelitian: H 3 : Firm size berpengaruh positif terhadap return saham.

Dokumen yang terkait

Analisis Pengaruh Free Cash Flow, Return On Equity dan Managerial Ownership Terhadap Kebijakan Hutang Pada Perusahaan Property dan Real Estate yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

2 46 97

Pengaruh ukuran perusahaan, Leverage, economic value added, return on investment, dan earning pershare terhadap return yang diterima pemegang saham (studi empiris pada industri makanan dan minuman di Bursa Efek Indonesia)

0 9 123

Pengaruh faktor fundamental perusahaan terhadap beta saham syariah (studi pada Jakarta Islamic Index tahun 2004-2010)

1 8 168

Pengaruh Economic Value Added (EVA), Earning Per Share (EPS), Return On Asset (ROA) dan ukuran perusahaan (FIRM SIZE) terhadap harga saham: studi pada perusahaan yang listing di Jakarta Islamic Index Periode 2008-2012

0 30 165

Pengaruh Faktor-Faktor Fundamental Terhadap Harga Saham Syariah Sektor Consumer Goods di Bursa Efek Indonesia PEriode 2011-2013

0 3 124

Pengaruh Return on Asset, Net Profit Margin, dan Ukuran Perusahaan Terhadap Earning Per Share

3 21 95

Pengaruh Faktor-Faktor Fundamental Terhadap Harga Saham Syariah Sektor Consumer Goods Di Bursa Efek Indonesia Periode 2011-2013

0 7 124

PENGARUH RETURN ON ASSET, RETURN ON EQUITY DAN EARNING PER SHARE TERHADAP RETURN SAHAM PEMBENTUK INDEKS KOMPAS 100

0 0 6

Pengaruh Return On Asset, Return On Equity dan Earning Per Share Terhadap Return saham pembentuk Indeks Kompas 100 - Repository UM Pontianak

0 0 13

1 BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang - PENGARUH RETURN ON ASSETS, RETURN ON EQUITY DAN EARNING PER SHARE TERHADAP RETURN SAHAM PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DALAM INDEKS KOMPAS 100 - Repository UM Pontianak

0 0 27