Letak Geografi Pabrik Karyawan Pabrik

49 pembangunan pabrik Klambir Jaya sudah hilang dengan sendirinya. Sebab, masyarakat tidak dapat berbuat apa-apa karena itu sudah menjadi keputusan dari kepala desa. Masyarakat sudah kembali seperti biasanya, tanpa harus menanggapi apa yang diproduksi oleh pabrik Klambir Jaya.

II.2.2. Letak Geografi Pabrik

Pabrik Klambir Jaya terletak di dusun Klambir V. Pabrik tersebut berada sekitar 1 km dari kantor desa Tanjung Gusta. Keberadaan pabrik yang dekat dengan kantor desa ini memungkinkan pengelola untuk menyelesaikan perizinan dan sebagainya. Akses menuju pabrik Klambir Jaya dapat ditempuh dengan menggunakan angkutan umum yang beroperasi di sepanjang jalan besar Klambir V menuju pusat kota Medan. Akses lain menuju pabrik ini dapat dilakukan dengan memakai kendaraan pribadi baik mobil maupun sepeda motor. Untuk menuju pabrik kurang lebih memakan waktu satu jam perjalanan. Foto. 2 peta pabrik Klambir Jaya bila dilihat dari kota Medan Universitas Sumatera Utara 50 Luas kawasan pabrik Klambir Jaya kurang lebih 1 hektar. Dalam 1 hektar tersebut terdapat beberapa gudang, tempat mencetak lilin dan satu bagian perkantoran. Semua bagian dalam pabrik ini bersinergi untuk mencapai hasil yang diinginkan yang dibuat oleh perusahaan. Pabrik Klambir Jaya memiliki batas sebagai berikut. Disebalah Barat berbatasan dengan anak Sungai Ular. Disebalah Timur berbatasan jalan besar Klambir V. Sedangkan batas Utara dan Selatan berbatasan dengan pemukiman penduduk. Batas-batas ini menunjukkan bahwa pabrik Klambir Jaya berada pada akses yang baik secara transportasi karena dekat dengan jalan besar. Hal ini tentu memudahkan bagi pabrik tersebut untuk mendistribusikan hasil porduksi. Selain itu, keuntungan lainnya adalah kedekatan pabrik dengan aliran anak Sungai Ular memungkinkan pabrik lebih mudah untuk membuang sisa hasil produksi berupa limbah ke sungai tersebut.

II.2.3. Karyawan Pabrik

Setiap perusahaan tentu mempunyai karyawan sebagai pendukung usaha yang harus dijalankan sesuai dengan tujuan perusahaan. Butuh waktu untuk mencapai itu semua, begitu juga pada pabrik Klambir Jaya, perusahaan ini terus berupaya agar tujuan yang telah digariskan dapat terwujud. Tidak mudah dalam mewujudkan keberhasilan karena membutuhkan kerja keras yang tinggi, disiplin, dan loyalitas dalam bekerja. Pastinya untuk mendorong mencapai hasil yang maksimal diperlukan kinerja yang bermutu dan tepat. Kinerja usaha terkini yaitu : kegiatan-kegiatan serta program- program kerja apa saja yang sedang dilakukan perusahaan pada saat ini guna pencapaian tujuan perusahaan. Universitas Sumatera Utara 51 Jumlah keseluruhan karyawan pabrik Klambir Jaya adalah 300 orang. Jumlah tersebut tersebar diberbagai bagian pekerjaan. Pembagian tersebut seperti : 1. Bagian pimpinan pegawai - Pemilik Perusahaan. - Direktur. - Manajer. - Mandor. 2. Karyawan - Buruh. - Satpam. - Cleaning Service 15

II.2.4. Jaringan Pabrik