Jumlah Pelaksana Penilaian Kualitas Pelayanan Publik Pada Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (SAMSAT) Keliling Di Unit Pelayanan Teknis Dinas Pendapatan Daerah Provinsi Sumatera Utara Tebing Tinggi

prosedur terdokumentasi untuk memastikan bahwa jasa pelayanan yang tidak sesuai tersebut tidak akan terulang kembali. Melalui kotak saran tersebut petugas melihat saran dan masukan kepada samsat UPT Dispendasu Tebing Tinggi guna meningkatkan mutu pelayanan pada samsat UPT Dispendasu Tebing Tinggi. Melalui saran dan masukan tersebut petugas dalam hal ini UPT Dispendasu Tebing Tinggi berusaha memenuhi keinginan - keingan masyarakat sebagai wajib pajak agar wajib pajak merasa bahwa telah menerima pelayanan yang baik dan telah terpenuhi haknya sebagai penerima pelayanan. Namun, Realitas memperlihatkan, bahwa pada samsat keliling UPT Dispendasu Tebing Tinggi belum memiliki sarana pengaduan, saran dan masukan yaitu kotak saran. Dengan ini, dapat dilihat bahwa samsat keliling UPT Dispendasu masih sangat bergantung dengan Kantor bersama UPT Dispendasu dalam hal sarana pengaduan, saran dan masukan.

11. Jumlah Pelaksana

Pengelolaan pemungutan Pajak Kendaraan Bermotor PKB atau Bea Balik Nama Kenadaraan Bermotor BBN-KB pada samsat keliling di UPT Dispendasu Tebing Tinggi dilaksanakan melalui kewenangan pada SAMSAT yang unsur terdiri dari POLRI, Dispenda, dan PT. Jasa Raharja. Jadi, jumlah petugas pelaksana yang terdapat pada pelayanan samsat keliling di UPT Universitas Sumatera Utara Dispendasu Tebing Tinggi terdiri dari 8 orang personil yang sesuai dengan beban kerjanya. Adapun 8 orang personel pada samsat keliling UPT Dispendasu Tebing Tinggi dapat antara lain : Tabel 4 . Jumlah Personel Samsat Keliling UPT DISPENDASU TEBING TINGGI No. Instansi Jumlah 1. 2. 3. 4. DISPENDA POLRI PT. JASA RAHARJA SUPIR 4 ORANG 2 ORANG 1 ORANG 1 ORANG JUMLAH 8 0RANG Sumber : UPT Dispendasu Tebing Tinggi 2011 Kedelapan personil tersebut sudah bertugas sesuai dengan fungsi dan bidangnya masing-masing. Universitas Sumatera Utara 12. Jaminan pelayanan yang memberikan kepastian pelayanan dilaksanakan sesuai dengan standar pelayanan Pada pelayanan Samsat keliling sudah berupaya untuk menunjukkan jaminan pelayanan kepada wajib pajak yaitu berusaha mensosialisasikan jadwal pelaksanaan samsat keliling dan wilayah beroperasi samsat keliling dengan cara menempelkan brosur-brosur jadwal samsat keliling di kantor kecamatan ataupun dengan membuat spanduk yang diletakkan dipasar-pasar. Adapun jadwal beroperasinya samsat keliling UPT Dispendasu Tebing Tinggi yaitu : Tabel 5. Jadwal Pelayanan Samsat Keliling Di UPT DISPENDASU TEBING TINGGI Pukul 09.00 wib sd 14.00 wib NO. HARI KECAMATAN 1. Senin Kecamatan Dolok Masihul 2. Selasa Kecamatan Sipispis Gunung Monaco 3. Rabu Kecamatan Bandar Kalifah 4. Kamis Kecamatan Sipispis Pekan Sipispis 5. Jumat Kecamatan Dolok Merawan 6. Sabtu Kecamatan Tebing Tinggi Paya Lombang Sumber : UPT Dispendasu Tebing Tinggi 2011 Universitas Sumatera Utara Adapun jadwal pelaksaan samsat keliling disetiap wilayah yaitu : dari pukul 09.00 wib sampai dengan pukul 14.00 wib. Disetiap daerah, misalnya pada hari senin daerah tempat beroperasinya samsat keliling UPT Dispendasu Tebing Tinggi adalah Kecamatan Dolok Masihul. Pada kecamatan Dolok Masihul samsat keliling mempunyai beberapa titik-titik kawasan yang menjadi tempat beroperasi samsat keliling UPT Dispendasu Tebing Tinggi. Samsat keliling beroperasi selama 2 jam pada setiap titik-titik kawasan yang terdapat pada Kecamatan Dolok Masihul tersebut. Kawasan-kawasan yang dijadikan tempat operasi samsat keliling tersebut merupakan kawasan yang mudah dicapai wajib pajak dan biasanya terletak pada tempat-tempat yang ramai wajib pajaknya misalnya pasar dan kantor kecamatan. Dimana wajib pajak diberikan kemudahan didalam membayar pajak kendaraan bermotor. 13. Jaminan keamanan dan keselamatan pelayanan dalam bentuk komitmen untuk memberikan rasa aman, bebas dari bahaya, dan resiko keragu-raguan. Pelayanan Samsat keliling UPT Dispendasu Tebing Tinggi merupakan pelayanan dengan sistem pelayanan terpadu, yang didalamnya terdapat 3 instansi yang saling berkaitan, yaitu : POLRI, Dispenda, dan PT.Jasa Raharja. Samsat Universitas Sumatera Utara keliling UPT Dispendasu berusaha memberikan kenyamanan dan merasa terlayani dengan baik tanpa merasa kawatir. POLRI yang terdapat pada samsat keliling selain menangani berfungsi pada bagian pendaftaran POLRI juga sebagai penjaga keamanan dan keselamatan pelayanan samsat keliling UPT Dispendasu Tebing Tinggi. POLRI bertindak sebagai penjaga keamanan wilayah dimana beroperasinya samsat keliling UPT Dispendasu Tebing Tinggi, jika ada pihak- pihak yang tidak menyukai keberadaan samsat keliling atau mengancam keamanan pada wajib pajak ketika melakukan pelayanan samsat keliling, maka petugas samsat keliling yaitu POLRI akan segera mengatasi hal tersebut. Sehingga masyarakat sebagai wajib pajak tidak akan merasa khawatir ketika berada dan melakukan pelayanan samsat keliling di UPT Dispendasu Tebing Tinggi tersebut. Personel samsat keliling UPT Dispendasu Tebing Tinggi berupaya merangkul semua masyarakat wajib pajak yang terdapat didaerah-daerah tersebut guna menciptakan suasanya yang aman dan kondusif sehingga terjalin hubungan baik antara samsat keliling UPT Dispendasu dengan masyarakat sekelilingnya dan saling menjaga satu sama lain dan bahkan masyarakat dengan senantiasa membantu terlaksananya samsat keliling UPT Dispendasu Tebing Tinggi dan demi membantu kelancaran pelaksanaan pelayanan samsat keliling UPT Dispendasu Tebing Tinggi. Universitas Sumatera Utara

14. Evaluasi Kinerja Pelaksana