Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Keaslian Penelitian

B. Perumusan Masalah

Permasalahan yang diteliti sehubungan dengan kasus penerapan prinsip kehati-hatian pada PT. Bank Aceh Cabang Lhokseumawe yang telah diuraikan secara singkat di atas adalah: 1. Bagaimanakah pengaturan prinsip kehati-hatian dalam perbankan? 2. Bagaimanakah penerapan prinsip kehati-hatian sebagai salah satu kewajiban bank di PT. Bank Aceh Cabang Lhokseumawe? 3. Bagaimana akibat hukum atas pelanggaran terhadap prinsip kehati-hatian dalam pelaksanaan kewajiban bank?

C. Tujuan Penelitian

Adapun yang menjadi tujuan dalam melakukan penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Untuk mengetahui dan memahami pengaturan prinsip kehati-hatian dalam perbankan. 2. Untuk mengetahui dan memahami penerapan prinsip kehati-hatian sebagai sebagai salah satu kewajiban di PT. Bank Aceh Cabang Lhokseumawe. 3. Untuk mengetahui dan memahami akibat hukum atas pelanggaran terhadap prinsip kehati-hatian dalam pelaksanaan kewajiban bank. Universitas Sumatera Utara

D. Manfaat Penelitian

Sedangkan manfaat dari penelitian ini, dapat dikelompokkan menjadi 2 dua bagian yaitu secara teoritis dan praktis sebagai berikut: 1. Kegunaan teoritis. Kegunaan secara teoritis dapat berguna sebagai bahan kajian peneliti lebih lanjut bagi para akademisi maupun masyarakat umum serta berguna dalam menambah khasanah ilmu hukum perbankan khususnya mengenai penerapan prinsip kehati-hatian. 2. Kegunaan praktis. Secara praktis, penelitian ini berguna bagi lembaga- lembaga perbankan baik bank-bank konvensional maupun bank-bank syariah termasuk bank-bank pembangunan daerah yang ada di seluruh Indonesia untuk menerapkan prinsip kehati-hatian prudential banking dalam kegiatan pelayanan perbankan sehari-hari.

E. Keaslian Penelitian

Untuk menghindari terjadinya duplikasi penelitian terhadap masalah yang sama dalam penelitian ini, maka peneliti melakukan pemeriksaan terhadap judul tesis yang sama dengan penelitian ini dan ditemukan judul “Prinsip Kehati-hatian Prident Banking Principle Dalam Kerangka UU Perbankan Di Indonesia” atas nama Mulhadi, pada tahun 2005 dengan permasalahannya: bagaimanakah kondisi perbankan Indonesia saat ini? bagaimankah pengaturan prinsip kehati-hatian dalam uu perbankan? dan bagaimanakah prinsip kehati-hatian dalam sistem perbankan syariah? Universitas Sumatera Utara Setelah dilakukan perbandingan dengan judul “Penerapan Prudential Principle Sebagai Salah Satu Kewaj iban Bank Studi Kasus Pada Bank Aceh” dalam penelitian ini terdapat perbedaan sebab fokus perbahasan dalam permasalahan penelitian ini adalah: bagaimanakah pengaturan prinsip kehati-hatian dalam perbankan dan bagaimana akibat hukum atas pelanggaran terhadap prinsip kehati- hatian dalam pelaksanaan kewajiban bank? dan bagaimanakah penerapan prinsip kehati-hatian sebagai sebagai salah satu kewajiban di PT. Bank Aceh Cabang Lhokseumawe? Berdasarkan perbedaan di atas, dapat dikatakan bahwa judul dan permasalahan dalam penelitian ini berbeda dengan penelitian terdahulu. Oleh sebab itu, maka penelitian ini dapat dikatakan memiliki keaslian dan jauh dari unsur plagiat serta sesuai dengan asas-asas keilmuan yang harus dijunjung tinggi yaitu kejujuran, rasional, objektif dan terbuka serta sesuai dengan implikasi etis dari proses menemukan kebenaran ilmiah dengan demikian penelitian ini dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya secara ilmiah. Universitas Sumatera Utara

F. Kerangka Teori dan Landasan Konsepsional 1. Kerangka Teori