Koefisien DeterminasiR Uji-t Uji Signifikansi Parsial

4.0 Pengujian Hipotesis

Metode regresi yanng sudah memenuhi asumsi-asumsi klasik tersebut akan digunakan untuk menganalisis melalui pengujian hipotesis sebagai berikut :

4.0.1 Koefisien DeterminasiR

2 Koefisien determinasi adalah koefisien nilai yang menunjukan besarnya variasi variabel terikat dependent variable yang dipengaruhi oleh variasi variabel bebas independent variable. Pengukuran besarnya persentase kebenaran dari uji regresi tersebutu dapat dilihat melalui nilai koefisien determinasi multiple R 2 koefisien determinan mengukur proporsi dari variasi yang dapat dijelaskan oleh variabel bebas. Apabila nilai R2 suatu regresi mendekati satu, maka semakin baik regresi tersebut dan semakin mendekati nol, maka variabel independen secara keseluruhan tidak bisa menjelaskan variabel dependen. Adjusted R Square ini digunakan untuk melihat berapa besar pengaruh faktor- faktor yang ditimbulkan oleh variabel bebas terhadap variabel terikat. 4.0.2 Uji-F Uji secara Simultan Uji-F menunjukkan apakah semua variabel independen atau bebas yang dimasukkan dalam model mempunyai pengaruh secara bersama-sama terhadap variabel dependen terikat. H o :b 1= b 2= b 3 =0, artinya secara serentak tidak terdapat pengaruh positif dan signifikan dari variabel bebas VACA, VAHU, STVA terhadap variabel terikat. H 1 :b 1 ≠b 2 ≠b 3 ≠ 0, artinya secara serentak terdapat pengaruh yang signifikan dari variabel bebas VACA, VAHU, STVA terhadap variabel terikat. Kriteria pengambilan keputusan: H o diterima jika F hitung ≤ F tabel pada α = 5 H 1 diterima jika F hitung F tabel pada α = 5

4.0.3 Uji-t Uji Signifikansi Parsial

Ujiini digunakan untuk mengetahui pengaruh satu variabel independen secara parsial terhadap variabel dependen. Bentuk pengujiannya adalah sebagai berikut : H o :b 1 =b 2 =b 3 = 0, artinya secara parsial tidak terdapat pengaruh yang signifikan dari variabel bebas VACA, VAHU, STVA terhadap variabel terikat. H 1 :b 1 ≠b 2 ≠b 3 ≠ 0, artinya secara parsial terdapat pengaruh yang signifikan dari variabel bebas VACA, VAHU, STVA terhadap variabel terikat. Pengujian menggunakan uji- t dengan tingkat pengujian pada α =5 derajat kebebasan degree of freedom atau df=n-k. Kriteria pengambilan keputusan: Ho diteria jika -t tabel ≤ t hitung ≤ t tabel pada α= 5 H1 diteria jika t hitung t tabel dan -t hitung ≤ -t tabel pada α= 5 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Gambaran Umum Objek Penelitian 1.