Gambaran Umum Responden Berdasarkan Usia Gambaran Umum Responden Berdasarkan Suku Bangsa

58

BAB 4 PRESENTASI DAN ANALISIS DATA

Bab berikut ini akan membahas mengenai presentasi dan analisis data yang terdiri dari gambaran umum responden, analisis deskriptif, kategorisasi, dan hasil uji hipotesis.

4.1. Gambaran Umum Responden

Responden dalam penelitian ini adalah 80 orang yang terdiri dari 40 orang narapidana kriminal dan 40 orang narapidana narkotika yang berada di Lapas Kelas II A Pemuda Tangerang.

4.1.1. Gambaran Umum Responden Berdasarkan Usia

Pada Tabel 4.1 berikut ini digambarkan banyaknya responden penelitian berdasarkan usia. Tabel 4.1 Responden Berdasarkan Usia Usia Kriminal Narkotika F F 21 tahun 3 3,75 4 5 21 – 25 tahun 14 17,5 11 13,75 26 – 30 tahun 11 13,75 18 22,5 31 – 35 tahun 8 10 4 5 36 – 40 tahun 2 2,5 3 3,75 40 tahun 2 2,5 Total 40 50 40 50 59 Pada penelitian ini usia responden baik narapidana kriminal maupun narkotika terbagi menjadi 6 kelompok usia, yaitu kelompok usia 21 tahun, kelompok usia 21 – 25 tahun, kelompok usia 26 – 30 tahun, kelompok usia 31 – 35 tahun, kelompok usia 36 – 40 dan kelompok usia 40 tahun. Berdasarkan tabel diatas rentang usia responden paling besar pada narapidana kriminal terdapat pada kelompok usia 21 – 25 tahun, yaitu sebanyak 14 orang atau 17,5 , setelah itu kelompok usia 26 – 30 tahun, yaitu sebanyak 11 orang atau 13,75. Sedangkan pada narapidana narkotika rentang usia responden paling besar terdapat pada kelompok usia 26 – 30 tahun atau 22,5, setelah itu kelompok usia 21 -25 tahun atau 13,75. Hal ini menunjukkan bahwa responden terbanyak pada kedua narapidana tersebut berada pada usia dibawah 30 tahun, dimana pada usia tersebut individu berada pada usia yang produktif.

4.1.2. Gambaran Umum Responden Berdasarkan Suku Bangsa

Pada Tabel 4.2 berikut ini digambarkan banyaknya responden penelitian berdasarkan suku bangsa. Tabel 4.2 Responden Berdasarkan Suku Bangsa Suku Bangsa Kriminal Narkotika F F Betawi 9 11,25 14 17,5 Sunda 15 18,75 12 15 Jawa 11 13,75 10 12,5 Padang 2 2,5 1 1,25 Palembang 2 2,5 1 1,25 Aceh 1 1,25 Bugis 1 1,25 Ambon 1 1,25 Total 40 50 40 50 60 Berdasarkan tabel diatas terlihat bahwa suku bangsa responden paling banyak pada narapidana kriminal terdapat pada suku bangsa Sunda, yaitu sebanyak 15 orang atau 18,75 , setelah itu suku Betawi, yaitu sebanyak 11 orang atau 13,75. Sedangkan pada narapidana narkotika suku bangsa responden paling banyak terdapat pada kelompok suku Betawi, yaitu sebanyak 14 orang atau 17,5, setelah itu kelompok suku Sunda, yaitu sebanyak 12 orang atau 15. Hasil gambaran umum pada suku bangsa ini, dikarenakan lokasi Lapas yang berada pada kependudukan mayoritas suku bangsa ini.

4.1.3. Gambaran Umum Responden Berdasarkan Agama