Gambaran Umum Koperasi Pensiunan Luhur

BAB 4 HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1. Hasil Penelitian

4.1.1. Gambaran Umum Koperasi Pensiunan Luhur

Koperasi Pensiunan Luhur Wirosari di dirikan pada tanggal 24 Januari 1964 yang berlokasi di Gedung PWRI Ranting Jl. Teuku Umar NO. 54 Wirosari kabupaten Grobogan. Dengan Badan Hukum Nomor 4543BHVL 12-67. Kemudian pada tahun 2002 Koperasi Pensiunan Luhur Wirosari mengalami perubahan Anggran Dasar dan anggaran Rumah tangga, sehingga Nomer Badan Hukum berubah menjadi badan Hukum01BHPADKK11- 4112002 Tanggal 11 Februari 2002 . Koperasi Pensiunan Luhur ini dikelola oleh pengurus dan manajer sebagai perencana dan pelaksana kegiatan usaha koperasi. Sebagai manajer Koperasi Pensiunan Luhur adalah Khusnan yang dibantu oleh sekertaris dan staf-staf ahli yang yang mengelola administrasi dan keuangan koperasi. Untuk mewujudkan prinsip koperasi dalam pengelolaan koperasi dilakukan secara demokratis dengan berdasar atas keinginan, kebutuhan, dan kepentingan anggota. Hal ini dibuktikan dengan adanya rapat-rapat anggota untuk mengambil kebijakan mengenai pengembangan usaha koperasi, selain itu dalam setiap tahunnya diselenggarakan Rapat Anggota Tahunan RAT sebagai wadah untuk mengevaluasi terhadap pengelolaan koperasi yang 50 dilakukan oleh pengurus koperasi dalam mengelola koperasi juga diawasi oleh badan pengurus yang dibentuk oleh anggota koperasi. Kegiatan yang ada pada Koperasi Pensiunan Luhur adalah Unit Usaha Simpan Pinjam dilaksanakan bertujuan memeberikan pelayanan akan kebutuhan pinjaman uang kepada anggota. Modal yang digunakan dari Unit Usaha Simpan Pinjam ini berasal dari simpanan pokok, simpanan wajib, simpanan sukarela, modal yang berasal dari modal pinjaman dari BKK. Sampai saat ini jumlah uang yang digunakan dalam putaran pelayanan pinjaman sebesar kurang lebih sebesar Rp.521.257.369,00 sumber: Manajer Simpan Pinjam. Anggotanya terdiri dari pegawai – pegawai negeri yang telah pensiun di kecamatan Wirosari. Koperasi mempunyai peranan penting dalam menumbuhkan dan mengembangkan potensi ekonomi rakyat serta mewujudkan kehidupan demokrasi, yang mempunyai ciri-ciri demokrasi, kebersamaan, kekeluargaan dan keterbukaan. Koperasi didirikan bertujuan untuk memberikan pelayanan dan peningkatan kesejahteraan bagi anggotanya dan masyarakat pada umumnya.

4.1.2. Karakteristik Responden Penelitian