Uji Normalitas Terhadap Return on Investment ROI Uji Normalitas Terhadap Return on Equity ROE

4.2.2 Uji Asumsi Klasik

Sebelum dilakukan pengujian hipotesis dengan menggunakan uji regresi linear sederhana, dilakukan terlebih dahulu uji asumsi klasik yang meliputi uji normalitas dan uji autokorelasi.

4.2.2.1 Uji Normalitas

Tujuan dilakuannya uji normalitas adalah untuk mengetahui apakah dalam model regresi variabel penganggu atau residual memiliki distribusi normal. Jika asumsi ini dilanggar atau tidak dipenuhi maka uji statistic menjadi tidak valid untuk jumlah sampel kecil. Cara yang digunakan adalah dengan menggunakan analisis grafik dan analisis statistic pada ketiga fungsi sesuai dengan jumlah variabel dependennya. Analisis grafik dilakukan dengan melihat grafik histogram dan normal probability plot. Sedangkan dalam analisis statistik dilakukan dengan uji Kolmogorov-Smirnov. Data dikatakan terdistribusi normal, jika nilai signifikansi lebih besar dari 0,05, dan dikatakan tidak normal jika nilai signifikansi-nya lebih kecil dari 0,05. Hasil pengujian normalitas data pada penelitian ini adalah sebagai berikut:

4.2.2.1.1 Uji Normalitas Terhadap Return on Investment ROI

Pada Tabel 4.4 disajikan hasil uji normalitas terhadap variabel dependen return on investment ROI: Universitas Sumatera Utara Tabel 4.4 Hasil Uji Normalitas Terhadap ROI Unstandardized Residual N 51 Normal Parameters a,b Mean 0E-7 Std. Deviation 9.63041409 Most Extreme Differences Absolute .189 Positive .082 Negative -.189 Kolmogorov-Smirnov Z 1.352 Asymp. Sig. 2-tailed .052 Sumber: Hasil Penelitian, 2014 Data Diolah Berdasarkan Tabel 4.4 diperoleh besarnya nilai Aymp.Sig. 2-tailed adalah 1,476 dan signifikansi 0,052. Dengan demikian nilai signifikansinya lebih besar dari 0,05 yang berarti data berdistribusi normal. Hasil uji normalitas juga dapat dilihat pada Gambar berikut ini: Sumber: Hasil penelitian, 2014 Data diolah Gambar 4.1 Grafik Histogram ROI Berdasarkan Gambar 4.1 dapat dilihat pola distribusi yang tidak menceng ke kiri dan kekanan menunjukkan bahwa data terdistribusi secara normal. Universitas Sumatera Utara Sumber: Hasil penelitian, 2014 Data diolah Gambar 4.2 Normal P-P Plot ROI Dari Gambar 4.2 dapat dilihat bahwa titik-titik menyebar disekitar garis diagonal dan penyebarannya tidak jauh dari garis diagonal yang berarti bahwa data berdistribusi normal.

4.2.2.1.2 Uji Normalitas Terhadap Return on Equity ROE

Pada Tabel 4.6 disajikan hasil uji normalitas terhadap variabel dependen return on investment ROE: Tabel 4.5 Hasil uji normalitas terhadap ROE Unstandardized Residual N 51 Normal Parameters a,b Mean 0E-7 Std. Deviation 40.48816247 Most Extreme Differences Absolute .323 Positive .213 Negative -.323 Kolmogorov-Smirnov Z 2.307 Asymp. Sig. 2-tailed .000 Sumber: Hasil penelitian, 2014 Data diolah Hasil uji normalitas terhadap ROE return on equity dapat di lihat pada Tabel 4.4 diatas. Besarnya nilai Asymp.Sig. 2-tailed adalah 2,307 dan Universitas Sumatera Utara signifikansi 0,000. Dengan demikian nilai signifikansinya lebih kecil dari 0,05 yang berarti data residual tidak berdistribusi normal. Hal ini bisa diakibatkan oleh adanya data yang outlier data yang memiliki nilai sangat menyimpang dari data lainnya. Untuk mengatasi hal tersebut, nilai residual dirubah agar berdistribusi normal, telah dilakukan transformasi data ke model logaritma natural Ln dari profitabilitas perusahaan = fGCG, ROE menjadi Ln_Profitabilitas perusahaan = fLn_GCG, Ln_ROE. Setelah data dibuah, maka dilakukan kembali uji normalitas. Berikut ini hasil pengujian dengan Kolmogorov-Smirnov setelah proses transformasi: Tabel 4.6 Hasil Uji Normalitas Setelah Transformasi Logaritma Natural ROE Unstandardized Residual N 45 Normal Parameters a,b Mean 0E-7 Std. Deviation .76059264 Most Extreme Differences Absolute .184 Positive .106 Negative -.184 Kolmogorov-Smirnov Z 1.235 Asymp. Sig. 2-tailed .095 Sumber: Hasil Penelitian, 2014 Data diolah Berdasarkan Tabel 4.7, dapat dilihat bahwa nilai signifikansi variabel independen GCG dan variabel dependen ROE return on equity setelah transformasi logaritma natural menunjukkan data terdistribusi secara normal, karena hasil signifikansinya adalah 0,095 yaitu diatas nilai signifikansi 0,05. Hasil uji normalitas juga dapat dilihat dari grafik histogram yang disajikan pada Gambar berikut: Universitas Sumatera Utara Sumber: Hasil penelitian, 2014 Data diolah Gambar 4.3 Grafik Histogram ROE setelah Ln Berdasarkan Gambar 4.1 dapat dilihat pola distribusi yang tidak menceng ke kiri dan kekanan menunjukkan bahwa data terdistribusi secara normal. Sumber: Hasil penelitian, 2014 Data diolah Gambar 4.4 Normal P-P Plot ROE setelah Ln Dari Gambar 4.2 dapat dilihat bahwa titik-titik menyebar disekitar garis diagonal dan penyebarannya tidak jauh dari garis diagonal yang berarti bahwa data telah terdistribusi normal. Universitas Sumatera Utara

4.2.2.2 Uji Autokorelasi

Dokumen yang terkait

Pengaruh Penerapan Good Corporate Governance terhadap Return on Asset, Net Profit Margin, dan Earning Per Share Pada Perusahaan yang Terdaftar di Corporate Governance Perception Index

0 42 7

Analisis Pengaruh Corporate Governance Terhadap Kinerja Perusahaan Yang Terdaftar Di Indonesian Institute for Corporate Governance

0 57 116

Pengaruh Good Corporate Governance Terhadap Kinerja Perusahaan Yang Terdaftar Pada The Indonesian Institute For Corporate Governance (IICG)

2 33 80

Penerapan Metode Groos margin Return On Investment Dalam Menentukan Nilai Balik Persediaan Barang Pada PT. Prima Indah Santon Medan

4 89 49

Analisis Hubungan Efektifitas Aktiva Dengan Return On Investment Pada PT. Sumbetri Megah

11 76 66

Pengaruh Return Saham, Volatilitas Harga Saham, dan Corporate Governance Disclosure Terhadap Pemecahan Saham (Stock Split) pada Perusahaan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2011 – 2014

1 59 99

Pengaruh Penerapan Good Corporate Governance terhadap Return on Investment dan Return on Equity Pada Perusahaan yang Terdaftar di Indonesian Institute for Crorporate Governance (IICG)

0 0 8

BAB II TINJAUAN PUSTAKA - Pengaruh Penerapan Good Corporate Governance terhadap Return on Investment dan Return on Equity Pada Perusahaan yang Terdaftar di Indonesian Institute for Crorporate Governance (IICG)

0 0 21

BAB I PENDAHULUAN - Pengaruh Penerapan Good Corporate Governance terhadap Return on Investment dan Return on Equity Pada Perusahaan yang Terdaftar di Indonesian Institute for Crorporate Governance (IICG)

0 0 8

Pengaruh Penerapan Good Corporate Governance terhadap Return on Investment dan Return on Equity Pada Perusahaan yang Terdaftar di Indonesian Institute for Crorporate Governance (IICG)

1 0 10