Pemetaan Struktur Data dan Metadata pada USU OPAC

44 Adapun beragam cantuman bibliografi yang tersimpan pada OPAC diantaranya: referensi, skripsi, tesis, disertasi, laporan penelitian, AAM, WB, ADB, diktat, orasi ilmiah, buku, american corner, pidato rektor, orasi profesor, makalah, buku panduan, dan jurnal. Adanya katalog induk seperti WorldCat yang dikembangkan oleh Online Computer Library Center OCLC turut membantu Perpustakaan USU agar saling terhubung dengan beberapa perpustakaan lain di dunia untuk ikut berpartisipasi dan berkontribusi dalam berbagi sumberdaya dan manajemen koleksi serta layanan yang dimiliki. Gambar 4.1 Halaman Depan User Interface Katalog Perpustakaan USU OPAC Sumber: Situs web Perpustakaan USU

4.1.1. Pemetaan Struktur Data dan Metadata pada USU OPAC

Penulis mengambil data mengenai struktur data dan format metadata untuk koleksi skripsi pada OPAC Perpustakaan USU. Penulis membatasi tipe sumbernya karena tidak semua judul koleksi yang ada pada OPAC, tersedia juga pada USU-IR. Agar integrasi berjalan dengan baik, maka judul konten koleksi harus sama-sama ada pada kedua database OPAC dan USU-IR tersebut. Penulis mengambil salah satu contoh judul koleksi dengan tipe sumber skripsi pada web OPAC yang koleksinya juga tersedia pada USU-IR. Berikut adalah tampilan user interface struktur data OPAC yang dapat diakses secara online melalui situs http:www.digilib.usu.ac.id. Universitas Sumatera Utara 45 Gambar 4.2 Struktur Data pada USU OPAC Sumber: Situs web Perpustakaan USU Dari pemaparan pada gambar di atas, dapat diketahui bahwa OPAC menyajikan struktur data seperti: judul, nomor panggil, pengarang, penerbit, edisi, tahun, ISBN, deskripsi, nomor klasifikasi, golongan, subjek, bahasa, jenis, catatan umum, jumlah eksemplar, terpinjam, dan tersedia. Adapun elemen metadata yang tercakup pada sistem OPAC diantaranya dapat dilihat sebagai berikut. Tabel 4.1 Elemen Metadata USU OPAC No Metadata MARC Keterangan Tag Elemen OPAC 1. 084 buku_id Nomor panggil koleksi 2. 020 isbn Nomor untuk ISBN 3. 041 bahasa_id Kode bahasa 4. 082 klasifikasi_no Nomor klasifikasi DDC 5. 521 golongan_id Catatan kelompok pembaca 6. 245 judul Area judul publikasi 7. 100 entri_utama Entri utama – nama orang Universitas Sumatera Utara 46 Penulis mengambil contoh pemetaan struktur metadata USU OPAC yang menggunakan aturan metadata internasional MARC sebagai berikut: 245 Komparasi situs web perpustakan Universitas Sumatera Utara dengan situs web perpustakaan Universitas Gajah Mada. 084 004.678 07 Rah k. 100 Rahmat, Syah. 260 FS USU Program Studi Ilmu Perpustakaan. 362 2008. 300 vii, 250 p. : ilus. ; 29 cm. 082 004.678 07. 521 Umum. 650 Web computer program North Sumatera University and Gajah Mada University. 650 Study and teaching. 041 Ind. 502 Skripsi.

4.2. Institusional Repository USU-IR