Pengamatan yang Terus Menerus Membicarakan dengan Orang Lain Menggunakan Bahan Referensi

Elis Rosdiawati, 2016 PENGELOLAAN TEACHER CAPACITY BUILD ING TCB UNTUK MENINGKATKAN PROFESIONALITAS GURU D I TINGKAT SEKOLAH Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Pada kenyataannya rencana penelitian yang berbasis kategori seperti yang digambarkan pada tabel 3.15 tidak dapat dilaksanakan mengingat pengumpulan data penelitian ternyata tidak bisa dipisah-pisahkan. Oleh karena itu pelaksanaan pengumpulan data penelitian dapat dinyataka didasarkan pada teknik pengumpulan data meskipun sebenarnya tidak sangat terpisah antara teknik yang satu dengan teknik yang lain. Tabel 3.16 Pelaksanaan Penelitian No Teknik Pengumpulan Data Lokasi SMPN 2 Bandung SMP Darul Hikam Bandung

1. Observasi

2 kali kunjungan 2 kali kunjungan 2 Wawancara 2 kali kunjungan 2 kali kunjungan

3 Studi Dokumen

2 kali kunjungan 2 kali kunjungan

2. Pengamatan yang Terus Menerus

Persistent Observation Pengamatan yang Terus Menerus persistent observation adalah pengamatan terhadap perilaku, proses, peristiwa maupun sumber data dilakukan secara terus menerus sesuai dengan kebutuhan data. Pengamatan dibantu dengan alat audio visual agar peneliti dapat memperhatikan fenomena yang terjadi di lapangan secaralebih cermat, terinci dan mendalam. Melalui pengamatan yang kontinu peneliti akan dapat memberikan deskripsi yang cermat dan terinci mengenai fenomena tentang Teacher Capacity Building untuk meningkatkan profesionalitas guru. Elis Rosdiawati, 2016 PENGELOLAAN TEACHER CAPACITY BUILD ING TCB UNTUK MENINGKATKAN PROFESIONALITAS GURU D I TINGKAT SEKOLAH Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Interaksi dengan sumber data tetap dilakukan baik secara formal maupun informal untuk memastikan bahwa pada saat data dianggap kurang kredibel maka pengamatan tetap dapat dilanjutkan terhadap unit analisis yaitu Teacher Capacity Building untuk untuk meningkatkan profesionalitas guru.

3. Membicarakan dengan Orang Lain

Peer Debriefing Untuk menghasilkan model konseptual dari hasil penelitian maupun data- data hasil penelitian, peneliti melakukan diskusi untuk memperoleh pandangan kritis baik dengan para praktisi pendidikan maupun para pengambil kebijakan tentang Teacher Capacity Building untuk untuk meningkatkan profesionalitas guru. Diskusi tersebut bertujuan untuk memperoleh masukan dan pertanyaan- pertanyaan tajam, yang menantang rasionalitas maupun asumsi maupun keterbatasan dalam model yang dikonsepkan oleh peneliti serta kebenaran penelitian. Jadwal untuk membicarakan fokus penelitian dilakukan berdasarkan kesediaan sumber data.

4. Menggunakan Bahan Referensi

Referential Adequacy Untuk meningkatkan kredibilitas peneliti menginterpretasikan hasil penelitian karena peneliti adalah instrument utama. Peneliti melakukan studi literatur terhadap buku-buku terkait penelitian yang dilakukan, meneliti jurnal- jurnal terkait, dan menggunakan bahan dokumentasi yakni hasil rekaman wawancara dengan subjek penelitian atau dokumen-dokumen lain yang diambil sesuai izin informan, sehingga informasi yang didapatkan memiliki validitas tinggi.

5. Mengadakan Member Check