Alat tangkap Kapal perikanan

Tabel 2 Luas pulau beserta peruntukannya di Kelurahan Pulau Panggang No. Nama pulau Peruntukan Luas ha Persentase 1. Pulau Opak Kecil Peristirahatan 1,10 1,77 2. Pulau Karang Bongkok Peristirahatan 0,50 0,81 3. Pulau Kotok Kecil Perlindungan Hutan Umum 1,30 2,09 4. Pulau Kotok Besar Pariwisata 20,75 33,41 5. Pulau Karang Congkak Peristirahatan 0,60 0,97 6. Pulau Gosong Pandan Peristirahatan 0,00 7. Pulau Semak Daun Perlindungan Hutan dan Pelestarian Alam 0,75 1,21 8. Pulau Panggang Pemukiman 9,00 14,49 9. Pulau Karya Perkantoran 6,00 9,66 10. Pulau Pramuka Pemukiman 16,00 25,77 11. Pulau Gosong Sekati Peristirahatan 0,20 0,32 12. Pulau Air Peristirahatan 2,90 4,67 13. Pulau Peniki Mercusuar 3,00 4,83 Total 62,10 100,00 Sumber : Data Laporan Tahunan Pemerintahan Kelurahan Pulau Panggang 2008. 4.2 Keadaan Umum Perikanan Tangkap

4.2.1 Alat tangkap

Pada Tabel 3 diperlihatkan jenis alat tangkap yang digunakan oleh nelayan di Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu pada tahun 2008, antara lain pancing, payang, muroami, bubu, jaring dasar dan jaring gebur. Alat tangkap yang dominan digunakan di Kelurahan Pulau Panggang adalah pancing ulur dengan jumlah unit pada tahun 2008 sebanyak 444 unit. Secara rinci jenis dan jumlah alat tangkap yang ada di Kelurahan Pulau Panggang dapat dilihat pada Tabel 3. Tabel 3 Jenis dan jumlah alat tangkap di Kelurahan Pulau Panggang No. Jenis alat Jumlah pemilik orang Jumlah alat unit 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. Jaring payang Jaring dasar Jaring gebur Bubu besar Bubu kecil Pancing ulur Muroami 20 21 10 17 12 444 10 22 21 100 200 20 532 10 Jumlah 534 905 Sumber : Data Laporan Tahunan Pemerintahan Kelurahan Pulau Panggang 2008.

4.2.2 Kapal perikanan

Pada tahun 2008, kapal perikanan di Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu berjumlah 1.069 kapal yang tersebar di dua kecamatan yaitu Kecamatan Seribu Utara dan Kecamatan Seribu Selatan. Kapal perikanan di Kecamatan Seribu Utara berjumlah 628 kapal dan Kecamatan Seribu Selatan berjumlah 441 kapal. Secara rinci jumlah kapal perikanan menurut gross tonage GT dan alat tangkap dapat dilihat pada Tabel 4 dan 5. Tabel 4 Jumlah kapal perikanan menurut gross tonage GT Kelompok gross tonage GT Kecamatan Kelurahan Pulau 1 sd 2 3 sd 4 5 sd 6 7 sd 8 9 sd 10 10 Jumlah Kec. Kep Seribu Utara Kel. P. Harapan Pulau Harapan 77 38 5 1 2 123 Pulau Sabira 57 57 Kel . Pulau Kelapa Pulau Kelapa 75 71 49 1 196 Pulau Kelapa 2 3 20 17 40 Kel . Pulau Panggang Pulau Panggang 93 37 4 12 1 147 Pulau Pramuka 41 37 2 4 1 85 Kec. Kep Seribu Selatan Kel. P. Tidung Pulau Tidung 57 4 1 2 11 6 81 Pulau Payung 26 2 1 5 3 37 Kel. P. Pari Pulau Pari 68 20 8 2 98 Pulau Lancang 73 17 9 2 101 Kel. P. Untung Jawa 74 16 31 3 124 Jumlah 587 262 183 28 20 9 1.089 Sumber : Suku Dinas Peternakan, Perikanan dan Kelautan Provinsi DKI Jakarta 2008 Tabel 5 Jumlah kapal perikanan menurut jenis alat tangkap di Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu tahun 2008 Kelompok gross tonage GT KecamatanKelurahan Pulau Pancing Payang Muroami Bubu Jaring Lainnya Jumlah Kec. Kep Seribu Utara Kel. P. Harapan 61 9 96 3 11 180 Kel . Pulau Kelapa 122 93 9 4 8 236 Kel . Pulau Panggang 67 16 21 61 28 19 212 Kec. Kep Seribu Selatan Kel. P. Tidung 74 17 15 12 118 Kel. P. Pari 83 52 37 27 199 Kel. P. Untung Jawa 50 71 3 124 Jumlah 396 170 30 306 87 80 1.069 Sumber : Suku Dinas Peternakan, Perikanan dan Kelautan Provinsi DKI Jakarta 2008 4.2.3 Nelayan Mayoritas masyarakat di Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu bermata pencaharian sebagai nelayan. Menurut data tahun 2006, setidaknya terdapat 2.402 nelayan yang beroperasi di Kelurahan Pulau Panggang Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu. Nelayan di Kelurahan Pulau Panggang dibedakan menjadi nelayan tetap dan nelayan musiman. Nelayan tetap adalah nelayan yang aktif melakukan aktivitas penangkapan ikan sepanjang tahun. Nelayan musiman merupakan nelayan yang melakukan aktivitas penangkapan ikan hanya pada musim ikan saja. Jumlah nelayan di Kelurahan Pulau Panggang, Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu dapat dilihat pada Tabel 6. Tabel 6 Jumlah nelayan di Kelurahan Pulau Panggang, Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu tahun 2006 Jenis nelayan Lokasi Tetap Musiman Total Pulau Panggang Pulau Pramuka 1.400 800 145 97 1.545 897 Total 2.200 242 2.442 Sumber : Pemerintah Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta 2006

4.2.4 Musim penangkapan ikan