Hipotesis Penelitian Jenis Desain Penelitian Populasi dan Sampel Penelitian

2.4 Hipotesis Penelitian

Hipotesis dirumuskan sebagai jawaban sementara atas permasalahan yang diteliti. Hipotesis adalah pernyataan tentative yang merupakan dengan mengenai apa saja yang sedang kita amati dalam usaha untuk memahaminya. Hipotesis merupakan kebenaran sementara yang masih harus diuji. Jika hipotesis telah diuji dan terbukti kebenarannya, maka hipotesis tersebut menjadi sebuah teori. Hipotesis dari penelitian yang akan dilakukan berdasarkan permasalahan dan tujuan yang ingin dicapai adalah: H1 : Tata kelola Perusahaan mempunyai pengaruh terhadap Loan to Deposit Ratio H2 : Tata Kelola Perusahaan mempunyai pengaruh terhadap Net Interest Margin H3 : Tata Kelola Perusahaan mempunyai pengaruh terhadap Return On Assets H4 : Tata Kelola Perusahaan mempunyai pengaruh terhadap Return On Equity Universitas Sumatera Utara BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Desain Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan yang signifikan antara GCG dengan kinerja keuangan perusahaan. Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian ekslanatif asosiatif, dimana hubungan antar variabel tersebut dirumuskan dalam hipotesis penelitian, yang akan diuji kebenarannya. Penelitian ini menggunakan desain kausal. Desain kausal berguna untuk menganalisis hubungan-hubungan antara satu variabel dengan variabel lainnya atau bagaimana suatu variabel mempengaruhi variabel lainnya Husein, 2006: 63. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah : Tata Kelola perusahaan GCG sebagai variabel independen, serta Loan to Deposit Ratio LDR, Net Intereset Margin NIM, Return On Assets ROA, Return On Equity ROE, sebagai variabel dependen.

3.2 Populasi dan Sampel Penelitian

Populasi adalah sekelompok elemen yang lengkap,yang biasanya berupa orang,objek,transaksi, atau kejadian yang memiliki karakteristik tertentu yang dipelajari atau menjadi objek penelitian. Populasi penelitian ini adalah perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2009-2011 berjumlah 32 perusahaan. Dari populasi yang ada akan diambil sejumlah tertentu sebagai sampel. Universitas Sumatera Utara Sampel adalah bagian dari populasi yang digunakan untuk memperkirakan karakteristik populasi. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah “purposive sampling”, yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan atau kriteria tertentu. Adapun pertimbangan atau kriteria yang digunakan adalah sebagai berikut : 1. Perusahaan tersebut terdaftar di BEI dengan kategori perusahaan perbankan pada tahun 2009-2011 sesuai dengan ICMD, dan tidak sedang berada dalam proses delisting pada periode tersebut. 2. Perusahaan telah menerbitkan dan mempublikasikan laporan keuangan auditan tahun buku 2009-2011 3. Periode laporan keuangan berakhir tanggal 31 Desember 4. Perusahaan tersebut telah menerapkan struktur Corporate Governance dan masuk dalam pemeringkatan GCG yang dilakukan oleh IICG Indonesiam Institute for Corporate Governance berupa skor pemeringkatan CGPI Corporate Governance Perception Index. Sesuai kriteria di atas, maka jumlah sampel yang digunakan sebanyak 11 perusahaan dari 32 perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2009-2011. Universitas Sumatera Utara Tabel 3.1 Daftar Populasi Penelitian No Nama Perusahaan Kode Emiten Kriteria Sampel 1 2 3 4 1 PT. Bank Agro Niaga Tbk AGRO √ √ √ - 2 PT. Bank ICB Bumi Putra Tbk BABP √ √ √ - 3 PT. Bank Capital Indonesia Tbk BACA √ √ √ - 4 PT. Bank Ekonomi Raharja Tbk BAEK √ √ √ - 5 PT. Bank Central Asia Tbk BBCA √ √ √ √ Sampel 1 6 PT. Bank Bukopin Tbk BBKP √ √ √ √ Sampel 2 7 PT. Bank Negara Indonesia persero Tbk BBNI √ √ √ - 8 PT. Bank Nusantara Parahyangan Tbk BBNP √ √ √ - 9 PT. Bank Rakyat Indonesia persero Tbk BBRI √ √ √ - 10 PT. Bank Tabungan Negara Tbk BBTN √ √ √ - 11 PT. Bnk Mutiara Tbk BCIC √ √ √ - 12 PT. Bank Danamon Indonesia Tbk BDMN √ √ √ √ Sampel 3 13 PT. Bank Pundi Indonesia Tbk BEKS √ √ √ - 14 PT. Bank Jabar Banten Tbk BJBR √ √ √ - 15 PT. Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk BJTM √ √ √ - 16 PT. Bank Kesawan Tbk BKSW √ √ √ √ Sampel 4 17 PT. Bank Mandiri persero Tbk BMRI √ √ √ - 18 PT. Bank Bumi Arta Tbk BNBA √ √ √ - 19 PT. Bank CIMB Niaga Tbk BNGA √ √ √ √ Sampel 5 20 PT. Bank Internasional Indonesia Tbk BNII √ √ √ √ Sampel 6 21 PT. Bank Permata Tbk BNLI √ √ √ - 22 PT. Bank Sinar Mas 5bk BSIM √ √ √ - 23 PT. Bank Swadesi Tbk BSWD √ √ √ √ Sampel 7 24 PT. Bank Tabungan Pensiun Nasional Tbk BTPN √ √ √ - 25 PT. Bank Victoria International Tbk BVIC √ √ √ - 26 PT. Bank Artha Graha International Tbk INPC √ √ √ - 27 PT. Bank Mayapada International Tbk MAYA √ √ √ - 28 PT. Bank Windu Kentjana International Tbk MCOR √ √ √ √ Sampel 8 29 PT. Bank Mega Tbk MEGA √ √ √ √ Sampel 9 30 PT. Bank OCBC NISP Tbk NISP √ √ √ √ Sampel 10 31 PT. Bank Pan Indonesia Tbk PNBN √ √ √ √ Sampel 11 32 PT. Bank Himpunan Saudara 1906 Tbk SDRA √ √ √ - S umber : www.idx.co.id Universitas Sumatera Utara Tabel 3.2 Daftar Sampel Penelitan No Nama Perusahaan Kode Emiten 1 PT. Bank Capital Indonesia Tbk BACA 2 PT. Bank Bukopin Tbk BBKP 3 PT. Bank Danamon Indonesia Tbk BDMN 4 PT. Bank Kesawan Tbk BKSW 5 PT. Bank CIMB Niaga Tbk BNGA 6 PT. Bank Internasional Indonesia Tbk BNII 7 PT. Bank Swadesi Tbk BSWD 8 PT. Bank Windu Kentjana International Tbk MCOR 9 PT. Bank Mega Tbk MEGA 10 PT. Bank OCBC NISP Tbk NISP 11 PT. Bank Pan Indonesia Tbk PNBN Sumber: Data diolah peneliti

3.3 Jenis Data dan Sumber Data

Dokumen yang terkait

Pengaruh Modal Intelektual Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2009-2011

1 75 95

PENGARUH CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2011-2014

7 83 73

PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2009-2011.

0 2 13

PEKEU PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2009-2011.

0 4 14

PENDAHULUAN PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2009-2011.

0 3 12

PENUTUP PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2009-2011.

0 2 53

PENGARUH TATA KELOLA PERUSAHAAN TERHADAP TARIF PAJAK EFEKTIF (STUDI PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) PERIODE 2011-2014)

0 0 16

BAB II TINJAUAN PUSTAKA 2.1 Tinjauan Teoritis 2.1.1 Teori Keagenan - Pengaruh Penerapan Tata Kelola Perusahaan Terhadap Kinerja Keuangan Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2009-2011

0 0 22

PENGARUH TATA KELOLA PERUSAHAAN TERHADAP TARIF PAJAK EFEKTIF (STUDI PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) PERIODE 2011-2014)

0 0 16

PENGARUH PENERAPAN CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP KINERJA KEUANGAN PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2008 - 2011 - repository perpustakaan

0 0 14