Electronic Word Of MouthX

c. Emotional value produk sesuai karakter konsumen, yaitu utilitas yang berasal dari perasaan atau afektif emosi positif yang ditimbulkan dari keinginan mengkonsumsi suatu produk.

C. Tempat dan Waktu Penelitian

Lokasi penelitian ini berada di Sleman, Yogyakarta. Waktu penelitian dilaksanakan pada tanggal 6 – 25 April 2015.

D. Populasi dan Sampel 1. Populasi

Menurut Sugiyono 2009, populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek maupun subjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa di wilayah Sleman, Yogyakarta yang memiliki ataupun menggunakan social media. Sebab terlihat dari banyaknya pengunjung yang mendatangi Bowl-Ling Fruit Bar didominasi oleh kalangan mahasiswa.

2. Sampel

Sampel adalah bagian dari jurnal dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut Sugiyono, 2009. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan Purposive Sampling yaitu pengambilan sampel dengan pertimbangan karena dalam pelaksanaan digunakan pertimbangan hal-hal tertentu yang dikenakan pada kelompok Sevilla, 1993. Sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswa di Sleman, Yogyakarta yang mengetahui atau pernah mengunjungi Bowl-Ling Fruit Bar. Ferdinand 2006 menyatakan bahwa bila ukuran sampel terlalu besar maka model menjadi sangat sensitif sehingga sulit untuk mendapatkan goodness of fit yang baik. Untuk itu disarankan ukuran sampel adalah 5-10 kali jumlah variabel manifest indikator dari keseluruhan variabel laten. Dalam penelitian ini, jumlah indikator penelitian sebanyak 18 item, sehingga jumlah sampel minimum adalah 5 kali jumlah indikator atau sebanyak 5 x 18 = 90 dan sampel maksimum adalah 10 x 18 = 180

E. Teknik Pengumpulan Data dan Instrumen Penelitian 1. Teknik Pengumpulan Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer. Data primer merupakan data yang diperoleh langsung dari lapangan melalui proses percobaan, survei, dan observasi. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah metode kuesioner. Menurut Saifuddin 2009, kuesioner merupakan suatu bentuk instrumen pengumpulan data yang sangat fleksibel dan relatif mudah digunakan. Data yang diperoleh lewat penggunaan kuesioner adalah data yang dikategorikan sebagai data faktual. Metode kuesioner ini digunakan untuk mengetahui pendapat dan jawaban dari para responden menyangkut variabel electronic word of mouth dan persepsi nilai terhadap variabel minat beli. Mekanisme pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan membagikan kuesioner kepada para konsumen pengguna social media dalam kurun waktu satu bulan. Responden menjawab pertanyaan dalam kuesioner dengan memberi tanda tertentu pada jawaban yang disediakan. Pertanyaan yang diberikan menyangkut variabel electronic word of mouth dan persepsi nilai terhadap variabel minat pembelian. Setelah selesai diisi oleh responden, kuesioner kemudian dikumpulkan kembali.

2. Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian menurut Sugiyono 2009, merupakan suatu alat yang digunakan untuk mengukur fenomena alam maupun sosial yang diamati. Instrumen dalam penelitian ini adalah kuesioner yang disusun berdasarkan pada indikator-indikator dari variabel bebas yaitu, e-WOM terdiri delapan item dan persepsi nilai perceived value terdiri dari tiga item serta variabel terikat yaitu, minat beli terdiri dari lima item dengan menggunakan skala Likert untuk mengukur sikapnya. Menurut Indrianto dan Supomo 2002 skala Likert merupakan metode yang mengukur sikap dengan menyatakan setuju atau ketidak setujuannya terhadap subyek, obyek atau