Kemacetan Lalu-lintas Ruas Jl. Kartini

63 Titik-titik kemacetan lalu-lintas di ruas Jl. Kartini terletak relatif berdekatan, berjarak sekitar 100 – 300 m. Kondisi kemacetan lalu-lintas di ruas Jl. Kartini dipengaruhi oleh hal sebagai berikut: sarana parkir yang kurang memadai, aktivitas pertokoan-pasar tradisional, terminal bayangan angkot-bus DAMRI, volume arus kendaraan yang tinggi, kendaraan tidak bermotor becak dan gerobak, lebar lajur jalan sempit, serta pejalan kaki. Kemacetan lalu-lintas di ruas Jl. Raden Intan terlihat pada Gambar 3.6 dan Gambar 3.7. Sumber: Observasi Lapangan, 2006 GAMBAR 3.6 KEMACETAN LALU-LINTAS DI KAWASAN PERTOKOAN GOLDEN Sumber: Observasi Lapangan, 2006 GAMBAR 3.7 LOKASI LAHAN PARKIR DI RUAS JL. KARTINI Parkir Kendaraan Roda 4 Roda 2 menggunakan badan ruas jalan. Ruas Jl. Kartini Sisi Timur dipisahkan oleh median jalan Kemacetan Lalu-lintas sepanjang ruas Jl. Kartini. Kawasan Pertokoan Golden 64

3.2.3 Kemacetan Lalu-lintas Ruas Jl. Imam Bonjol

Kawasan kemacetan yang terletak pada ruas Jl. Imam Bonjol yaitu Kawasan Bambu Kuning Plaza, dan Kawasan Pertokoan Golden. Kemacetan lalu- lintas terjadi pada pusat aktivitas yaitu Bambu Kuning Plaza-Pasar Pasir Gintung dan Pertokoan Golden. Pergerakan kendaraan umum yang melewati ruas Jl. Imam Bonjol yaitu kendaraan angkutan kota jurusan Tanjungkarang – Sukarame, Tanjungkarang – Telukbetung, Tanjungkarang – Pahoman, dan Tanjungkarang – Kemiling. Pergerakan kendaraan pribadi di ruas Jl. Imam Bonjol adalah arus kendaraan dari Jl. Kartini dan ruas Jl. Imam Bonjol sendiri dua lajur dua arah. Kondisi kemacetan lalu-lintas di ruas Jl. Imam Bonjol dipengaruhi oleh: aktivitas pertokoan-pasar tradisional, aktivitas bongkar muat, PKL, penumpukan angkutan umum kota, sarana parkir yang kurang memadai, kendaraan tidak bermotor becak dan gerobak, lebar lajur jalan sempit, volume arus kendaraan yang tinggi, serta pejalan kaki. Kemacetan lalu-lintas di ruas Jl. Imam Bonjol terlihat pada Gambar 3.8. Sumber: Observasi Lapangan, 2006 GAMBAR 3.8 KONDISI LINGKUNGAN BAMBU KUNING PLAZA JL. IMAM BONJOL Ruas Jl. Imam Bonjol PKL di Pasar Bambu Kuning 65

3.2.4 Kemacetan Lalu-lintas Ruas Jl. Pangkal Pinang

Kawasan kemacetan di ruas Jl. Pangkal Pinang yaitu Kawasan Pertokoan Pasar Tengah. Pusat aktivitas pada kawasan kemacetan lalu-lintas di ruas Jl. Pangkal Pinang adalah bangunan Pertokoan Pasar Tengah. Aktivitas yang terjadi berupa perdagangan pada pertokoan sepanjang ruas jalan. Kemacetan lalu-lintas di ruas Jl. Pangkal Pinang dipengaruhi oleh parkir dan aktivitas pertokoan di sisi kiri-kanan ruas jalan. Lebar ruas yang jalan sempit hanya menyediakan satu lajur untuk pergerakan kendaraan satu arah Jl. Kartini menuju Jl. Raden Intan.

3.2.5 Kemacetan Lalu-lintas Ruas Jl. Pemuda

Kawasan kemacetan di ruas Jl. Pemuda yaitu Kawasan Pertokoan Pasar Tengah Jl. Pemuda I, dan Kawasan Chandra Super-store Jl. Pemuda II. Kemacetan lalu-lintas terjadi pada pusat aktivitas yaitu Pertokoan Pasar Tengah, dan Chandra Super-store. Kemacetan lalu-lintas di ruas Jl. Pemuda dipengaruhi oleh parkir di sisi kiri-kanan ruas jalan, PKL, aktivitas terminal kota, dan perlintasan kereta-api. Aktivitas pertokoan dan Chandra Super-store berbaur dengan aktivitas angkutan kota jurusan Tanjungkarang – Sukarame, Tanjungkarang – Telukbetung, dan Tanjungkarang – Pahoman. Kemacetan lalu-lintas di ruas Jl. Pemuda dapat dilihat pada Gambar 3.9 dan Gambar 3.10.