Data Pengguna Internet Sebaran Data Pengguna Electronic banking

2. Data Pengguna Internet

Seperti yang telah dikemukakan diatas, penelitian ini memang mencoba menyertakan data-data pengguna ponsel dan internet. Hal ini dilakukan karena produk electronic banking memang sangat lekat dengan kedua teknologi diatas, 3 dari 4 produk elektronic banking yakni sms banking, phone banking dan mobile banking hanya bisa diakses oleh pengguna ponsel sementara internet banking bisa diakses oleh mereka yang lekat dengan teknologi internet. Oleh karenanya menjadi urgen dalam penelitian ini untuk mengungkap perilaku pengguna internet. Data yang diungkap dalam penelitian ini memiliki kemiripan dengan perilaku pengguna ponsel, seperti intensitas penggunaan internet, kepemilikan layanan surat elektronik, dan kegiatan transaksi, hanya saja ada tambahan variabel yakni aktifitas akses internet. Dimulai dari yang pertama, data-data selama penelitian ini dilakukan menunjukkan bahwa sebagian besar reponden, atau sebanyak 23 responden menjawab jikalau mereka mengakses internet setiap hari dalam waktu tertentu. Sementara itu sebanyak 14 responden menjawab mengakses internet dalam waktu tidak menentu, sisanya sebanyak 4 responden mengakses internet setiap hari perjam, 2 responden menjawab jikalau mereka mengakses internet 1-3 hari sepekan dan di ukuran paling buncit, 1 responden menjawab jikalau mereka mengakses internet 3-6 hari sepekan. Hal ini bisa diinterpretasikan bahwa sebagian besar atau sebanyak 58 pengguna electronic banking di Fakultas Syariah dan Hukum UIN Syarif Hidayatullah Jakarta mengakses internet menggunakan ponsel yang mereka miliki. Sementara di urutan kedua terbanyak atau sekitar 16 pengguna electronic banking di FSH UIN Jakarta mendapatkan akses internet dari jaringan internet cable di rumah masing-masing. Di urutan ke 3,4, 5 dan 6 masing masing sebanyak 9 bagi mereka yang mendapatkan akses internet dari LAN di tempat mereka bekerja, 7 bagi mereka yang mengakses internet melalui modem portabel atau ISP Prepaid, 7 bagi mereka yang mengakses melalui wireless dan 4 bagi mereka yang menggunakan jasa warung internet untuk mendapatkan layanan internet. 51 31 9 4 2 Gambar 4.13 Rutinitas Penggunaan Internet Setiap hari dalam Waktu tertentu Dalam waktu tidak menentu Setiap hari perjam 1-3 hari sepekan 3-6 hari sepekan Dari data diatas, segera saja bisa disimpulkan bahwa semua responden atau para pengguna electronic banking di Fakultas Syariah dan Hukum tidak memiliki keterbatasan dalam mengakses internet. Kesimpulan ini sebanding dengan variabel berikutnya, bahwa keseluruhan responden memiliki akun layanan surat elektronik atau email. 100 pengguna electronic banking di FSH memiliki akun email. Kesimpulan diatas juga berbanding lurus dengan keikutsertaan para pengguna electronic banking dalam akun jejaring social. Nilai 100 ternyata tidak hanya berlaku dalam kepemilikan akun email baik di Yahoo, Gmail maupun AOL, tetapi juga berlaku bagi kepemilikan akun jejaring social di Friendster, Facebook, maupun MySpace. Hanya saja data-data menggembirakan ini tidak diikuti dengan aktifitas ekonomi mereka melalui dunia maya. Sebanyak 30 responden menjawab jikalau 58 16 9 7 7 4 Gambar 4.14 Akses Internet Ponsel Internet Kabel Jaringan di Kantor Modem Prepaid Wireless Warnet mereka tidak pernah melakukan transaksi ekonomi, sebaliknya 15 responden sisanya pernah melakukan transaksi ekonomi melalui internet. Data ini bisa disimpulkan bahwa sebanyak 67 pengguna electronic banking di lingkungan Fakultas Syariah dan Hukum tidak pernah bertransaksi melalui internet, dan sisanya sebanyak 34 pengguna e banking di FSH UIN Jakarta setidaknya pernah melakukan transaksi ekonomi melalui internet.

3. Aspek Electronic Banking