produk atau jasa itu cocok dengan pelanggan dan selanjutnya menjual dirinya sendiri.  Idealnya,  pemasaran  hendaknya  menghasilkan  seorang  pelanggan
yang  siap  untuk  membeli.  Semua  yang  dibutuhkan  selanjutnya  adalah
menyediakan produk atau jasa itu.
2. Manajemen Pemasaran
Apabila  manajemen  pemasaran  melakukan  pekerjaannya  dengan  baik  dan mengidentifikasikan  kebutuhan  konsumen,  mengembangkan  produk  dan
menetapkan harga secara tepat, mendistribusikan dan mempromosikan secara efektif,  maka  akan  sangat  mudah  menjual  barang-barang  hasil  produksi
perusahaan.  Kegiatan  pemasaran  ini  harus  di  koordinasikan  dan  dikelola secara  baik.  Dalam  perusahaan  dikenal  istilah  manajemen  pemasaran  yang
menurut  Kotler  2011:7  adalah  analisis,  perencanaan,  pelaksanaan,  dan pengendalian  atas  program  yang  dirancang  untuk  menciptakan,  membentuk,
dan  mempertahankan  pertukaran  yang  menguntungkan  dengan  pembeli sasaran untuk bermaksud mencapai tujuan-tujuan organisasi.
B. Strategi Harga
Harga adalah sejumlah uang yang dibebankan untuk sebuah produk atau jasa. Secara  lebih  luas,  harga  adalah  keseluruhan  nilai  yang  ditukarkan  konsumen
untuk  mendapatkan  keuntungan  dari  kepemilikan  terhadap  sebuah  produk  atau jasa.
Menurut  Kotler  2009:87,  Harga  lebih  ditentukan  oleh  konsumen consumer  dan  kompetitor  atau  dinamika  persaingan  competition  dibanding
biaya cost. Sedikit banyak informasi  yang diperoleh konsumen mempengaruhi terjadinya  satu  interaksi  karena  konsumen  mempunyai  informasi  atau  referensi
untuk  membandingkan  harga  produk  yang  satu  dengan  produk  yang  lain  dan dengan  produk  alternatif.  Konsumen  dalam  upaya  pengambilan  keputusan
pembelian  suatu  produk  dipengaruhi  dan  dikenal  dengan  istilah  peranan  price awareness  adalah  kemampuan  konsumen  untuk  mengingat  harga  baik  harga
produk  itu  sendiri  maupun  harga  produk  kempetitor  untuk  dijadikan  referensi. Sedangkan pengertian dari price consciousness adalah kecenderungan konsumen
untuk mencari perbedaan harga. Konsumen  yang  dikatakan  price  consciousness  adalah  konsumen  yang
cenderung  untuk  membeli  pada  harga  yang  relatif  lebih  murah.  Umumnya pelanggan  tersebut  tidak  memperhatikan  kelebihan  dari  produk,  tetapi  hanya
mencari harga yang mempunyai perbedaan yang tinggi. Faktor-faktor yang perlu dipertimbangkan  dalam  penetapan  harga  menurut  Kotler  dan  Armstrong
2010:341,  yakni  faktor  internal  perusahaan  dan  faktor  lingkungan  eksternal. Faktor  internal  perusahaan  mencakup  tujuan  pemasaran  perusahaan,  strategi
bauran pemasaran, biaya, dan organisasi. Sedangkan faktor lingkungan eksternal meliputi  sifat  pasar  dan  permintaan,  persaingan,  dan  unsur-unsur  lingkungan
lainnya. Menurut Harper et. al 2011:82 mengajukan suatu model pengambilan PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
keputusan  secara  bertahap  untuk  penetapan  harga  dengan  mempertimbangkan berbagai  faktor  internal  perusahaan  dan  lingkungan  eksternal.  Penyesuaian
khusus  terhadap harga menurut  daftar list  price  terdiri  atas diskon,  allowance, dan penyesuaian geografis geographical adjustment.
Menurut  Kotler  2010:350,  Diskon  merupakan  potongan  harga  yang diberikan  oleh  penjual  kepada  pembeli  sebagai  penghargaan  atas  aktivitas
tertentu dari pembeli yang menyenangkan bagi penjual. Biasanya potongan harga ini  diwujudkan  dalam  bentuk  tunai  ataupun  barang  dan  dimaksudkan  untuk
menrik  konsumen.  Terdapat  empat  jenis  diskon,  yaitu  diskon  kuantitas,  diskon musimandiskon  kas,  dan  trade  discount.  Ada  beberapa  macam  diskon
diantaranya:
1. Diskon kuantitas
Diskon kuantitas adalah potongan harga yang ditawarkan oleh penjual untuk mendorong konsumen agar bersedia membeli dalam jumlah yang lebih besar,
atau  bersedia  memusatkan  pembeliannya  pada  penjual  tersebut  sehingga mampu  meningkatkan  volume  penjualan  secara  keseluruhan.  Misalnya
seorang  pembeli  membeli  produk  paling  sedikit  10  unit,  maka  diberi potongan  5  dan  jika  pembelinya  kurang  dari  10  unit  tidak  mendapat
potongan. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI
2. Diskon Musiman
Diskon  musiman  adalah  potongan  harga  yang  diberikan  kepada  pembeli untuk melakukan pembelian di luar musim tertentu.
3. Diskon Kas
Diskon kas adalah potongan yang diberikan kepada pembeli atas pembayaran suatu  periode  dan  mereka  melakukan  pembayaran  tepat  pada  waktunya.
Misalnya  penjual  menawarkan  produknya  dengan  syarat  pembayaran.  Jika pembeli  dapat  membayar  dalam  waktu  10  hari,  mereka  mendapat  potongan
2  dan  pembayaran  harus  dilakukan  dalam  waktu  30  hari  sesudah  barang- barang diterima.
4. Trade Discount
Trade  discount  adalah  potongan  harga  yang  ditawarkan  pada  pembeli  atas pembayaran  untuk  fungsi-fungsi  pemasaran  yang  mereka  lakukan.  Jadi
potongan dagang ini hanya diberikan kepada pembeli yang ikut memasarkan produknya.  Mereka  ini  termasuk  penyalur,  baik  pedagang  besar  maupun
pengecer.
C. Strategi Produk