Lama paparan getaran lengan tangan Keluhan kesehatan akibat paparan getaran lengan tangan

43

4.7. Aspek Pengukuran

4.7.1 Lama paparan getaran lengan tangan

Pengukuran lama paparan getaran tangan terbagi dalam 2 hal yaitu lama kerja dan masa kerja. Pada pngukuran lama kerja dan masa kerja ini mengunakan kuesioner atau pertanyaan terbuka dengan metode wawancara langsung pada pekerja. Pada pertanyaaan lama kerja akan dikategorikan menjadi 2 berdasarkan jawaban responden yaitu : jika responden bekerja kurang dari 10 jamhari akan dikategorikan sebagai kelompok 1 dan jika pekerja bekerja melebihi atau sama dengan 8 jamhari maka akan dikategorikan menjadi kelompok 2 Pada pertanyaaan masa kerja akan dikategorikan menjadi 2 berdasarkan jawaban responden yaitu: jika responden bekerja kurang dari 15 tahun akan dikategorikan sebagai kelompok 1 dan jika pekerja bekerja melebihi atau sama dengan 15 tahun maka akan dikategorikan menjadi kelompok 2

4.7.2 Keluhan kesehatan akibat paparan getaran lengan tangan

Untuk mengeetahui keluhan akibat paparan getaran tangan diukur dengan menggunakan tes pemeriksaan tangan. Tes pemeriksaan tangan digunakan untuk mengetahui seberapa besar rangsangan yang dirasakan oleh pencukur rambut tersebut sehingga bisa mengetahui tingkat kepekaan tangan pencukur rambut dari efek getaran lengan tangan. Tes pemeriksaan tangan dilakukan segera setelah pencukur rambut selesai memotong rambut pelanggan. Tes pemeriksaan yang dilakukan untuk kepekaan sensori panas dengan menempelkan botol yang berisi air panas dan dingin ketangan, berdasarkan jawaban dari responden akan dikategorikan menjadi 2 yaitu : jika responden dapat Universitas Sumatera Utara 44 merasakan perbedaan suhu maka akan dikategorikan sebagi kelompok 1, jika responden tidak dapat merasakan perbedaan suhu maka akan di kategorikan sebagai kelompok 2 Tes pemeriksaan yang dilakukan untuk baal dan mati rasa dengan menggunakan jarum yang ditusukkan secara perlahan pada jari dan menggunakan kapas yang digoreskan ketangan. Berdasarkan jawaban dari responden akan dikelompokkan menjadi 2 kategori yaitu : jika responden dapat merasakan kapas dan tusukan jarum maka akan di kategorikan sebagai kelompok 1, jika responden tidak dapat merasakan kapas dan tusukan jarum maka akan di kategorikan sebagai kelompok 2 Tes pemeriksaan yang dilakukan untuk kesemutan dengan langsung wawancara ke pencukur rambut tersebut yang akan di kategorikan berdasarkan jawaban responden ke dalam 2 kategori yaitu: jika responden tidak merasakan kesemutan maka akan dikategorikan sebagaia kelompok 1 sedangkan jika responden merasakan kesemutan maka akan dikategorikan sebagai kelompok 2 Jika pekerja mengalami satu saja dari 4 keluhan kesehatan maka akan dikategorikan sebagai kelompok 1, dan jika pekerja tidak mengalami salah satu dari 4 keluhan kesehatan maka akan dikategorikan sebagai kelompok 2

4.8. Pengolahan dan analisa data