Sejarah Singkat Perusahaan Data Penelitian

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Data Penelitian

4.1.1 Sejarah Singkat Perusahaan

PT Pelabuhan Indonesia I Persero merupakan salah satu Badan Usaha Milik negara BUMN yang mengelola jasa kepelabuhanan di Indonesia. Saat ini ada empat PT Pelabuhan Indonesia Persero yaitu: 1 PT Pelabuhan Indonesia I Persero berkedudukan di Medan 2 PT Pelabuhan Indonesia II Persero berkedudukan di Jakarta 3 PT Pelabuhan Indonesia III Persero berkedudukan di Surabaya 4 PT Pelabuhan Indonesia IV Persero berkedudukan di Makassar Maksud dan tujuan PT Pelabuhan Indonesia I Persero adalah turut serta dalam melaksanakan kebijakan dan program pemerintah di bidang ekonomi serta pembangunan nasional pada umumnya, serta pembangunan di bidang usaha jasa kepelabuhanan pada khususnya dengan menerapkan prinsip Perseroan Terbatas. PT Pelabuhan Indonesia I Persero dalam perjalanannya telah beberapa kali mengalami perubahan di dalam pergantian nama maupun pergantian bentuk perusahaan. Perubahan tersebut dapat dilihat dalam daftar sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara 1 Haren Dedrifjt XVII – 1950 Status masih dalam kepemilikan Belanda dan peminpinnya disebut direktur Van De Haven. 2 Jawatan Pelabuhan 1945 – 1957 Pada tahun 1945 setelah terbentuknya kabinet RIS, departemen Van Scheevart dibubarkan dan kemudian dibentuk departemen pelayaran dan jawatan kepelabuhanan di bawah kementerian pekerjaan umum, tenaga kerja dan perhubungan. Departemen ini ditunjuk untuk mengelola dan menangani urusan pelabuhan dan angkatan laut yang dipimpin oleh kepala jawatan pelabuhan. 3 Perusahaan Negara Pelabuhan 1957 – 1969 Dalam periode ini nama jawatan pelabuhan diganti menjadi nama perusahaan negara pelabuhan yang mengelola pelabuhan secara konseptual dan banyak melayani masyarakat Public Services, tidak menghitung keuntungan. Dalam periode ini Pelabuhan Indonesia di bagi menjadi 8 Wilayah dengan status perusahaan negara PN yang terdiri dari : a Perusahaan Negara Pelabuhan I Belawan b Perusahaan Negara Pelabuhan II Dumai c Perusahaan Negara Pelabuhan III Tanjung Priok d Perusahaan Negara Pelabuhan IV Tanjung Perak e Perusahaan Negara Pelabuhan V Banjarmasin f Perusahaan Negara Pelabuhan VI Makassar Universitas Sumatera Utara g Perusahaan Negara Pelabuhan VII Manado h Perusahaan Negara Pelabuhan VIII Ambon Pengelolaan ini berdasarkan atas keputusan Presiden RI No.130 tahun 1957. Perusahaan Negara Pelabuhan I Belawan dan Perusahaan Negara Pelabuhan II Dumai merupakan suatu pelabuhan induk dan pelabuhan kecil di sekitar lingkungan masing - masing, mulai dari Sabang di daerah Aceh sampai pelabuhan Teluk Bayur di Sumatera Barat. 4 Badan Penguasaan Pelabuhan 1969 – 1983 Pada tahun 1969 – 1983 perusahaan negara pelabuhan bentuknya diubah menjadi Badan Perusahaan Pelabuhan BPP. Sesuai dengan peraturan yang dikeluarkan oleh pemerintah yaitu : Peraturan No. 1 tahun 1969 tentang pengelolaan pelabuhan yang dipimpin Administrator pelabuhan yang berfungsi pengusahaan dan pemerintah, selain itu juga ada tipe pengolahan pelabuhan yang sudah berkelompok pada peralatan pelabuhan tool Port. 5 Perusahaan Umum Perum Pelabuhan Indonesia I 1983 – 1991 Badan Perusahaan Pelabuhan BPP yang berperan ganda dalam pelaksanaannya banyak menimbulkan kendala yang merugikan pemakai jasa. Dengan adanya alasan ini, maka pengelolaan pelabuhan ini di ubah menjadi Perusahaan Umum Perum. Pada periode ini pengelolaan pelabuhan ini berdasarkan atas prinsip-prinsip pengusahaan dan fungsi pemerintah yang telah terpisah. Selain itu tipe Universitas Sumatera Utara dari perusahaan telah mendekati kepada pelayanan pelabuhan Service port 6 PT Pelabuhan Indonesia I Persero 1999 – Sekarang Dengan adanya pertimbangan peningkatan efisiensi dan efektivitas usaha maka status Perusahaan Umum berubah menjadi PT Pelabuhan Indonesia I Persero berdasarkan peraturan pemerintah No. 56 Tahun 1991 pada tanggal 19 Oktober 1991 dan Surat Keputusan sejak dari periode itu maka perusahaan ini menjadi Badan Usaha Milik Negara yang berada di lingkungan departemen perhubungan yang membentuk Perseroan dengan tujuan untuk menyelenggarakan penyediaan jasa, kepelabuhanan dan usaha lainya yang berada di pelabuhan umum. Kantor pusat dipimpin oleh Direksi selaku pengurus dan pimpinan Perseroan yang bertanggung jawab kepada Rapat Umum Pemegang Saham RUPS yang dipimpin oleh Menteri Perhubungan, selaku kuasa Pemegang Saham dari Menteri Keuangan. Kantor pusat dipimpin oleh Direksi selaku pengurus dan pimpinan Perseroan yang bertanggung jawab kepada Rapat Umum Pemegang Saham RUPS yang dipimpin oleh Menteri perhubungan, selaku kuasa Pemegang Saham dari Menteri Keuangan. Saat ini, PT Pelabuhan Indonesia I Persero mengelola lima belas cabang pelabuhan, sebelas pelabuhan perwakilan, satu unit Terminal Peti Kemas, satu unit Galangan Kapal, satu unit Depo Peti Kemas Belawan, satu unit rumah sakit, dan satu unit Balai Pendidikan dan Latihan. Secara Universitas Sumatera Utara geografis, sebagian besar pelabuhan yang berada di bawah pengelolaan PT Pelabuhan Indonesia I Persero mempunyai peran yang strategis karena terletak di sepanjang Selat Malaka yang merupakan jalur perdagangan internasional. Peluang-peluang bisnis yang masih potensial seperti pemanduan di Selat Malaka secara terus - menerus diusahakan agar mampu memberikan nilai tambah bagi perusahaan dan mampu mendorong pengembangan ekonomi daerah khususnya di wilayah sepanjang Selat Malaka dan akhirnya akan mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat. Sebagai salah satu Badan Usaha Milik Negara, PT Pelabuhan Indonesia I Persero memiliki visi sebagai penyedia jasa kepelabuhanan dan logistik terkemuka di tingkat regional. Sedangkan misinya adalah menyediakan jasa kepelabuhanan dan logistik yang berkualitas yang memenuhi harapan pelanggan dan memberikan nilai tambah bagi pertumbuhan ekonomi wilayah. Berpijak dari visi dan misi tersebut, PT Pelabuhan Indonesia I Persero selalu berusaha dengan sungguh- sungguh membantu program pemerintah dalam membangun dunia usaha dan memberikan kontribusi kepada bangsa dan negara melalui pengelolaan perusahaan secara profesional sesuai amanah dari pemegang saham. Universitas Sumatera Utara 4.1.2 Visi dan Misi Perusahaan 4.1.2.1 Visi Perusahaan