Permukiman Sawah Kebun Tata Guna Lahan

68

3.2.8.1. Permukiman

Pemanfaatan lahan untuk permukiman menyebar di bagian Selatan dari daerah penelitian dan sebagian kecil berada di bagian tengah daerah penelitian terutama terkonsentrasi di sepanjang jalan yang ada. Penyebaran pemanfaatan lahan ini seluas 92,90 Ha atau 4,65 dari luas Desa Gununglurah. Pemanfaatan lahan ini menempati daerah-daerah dengan morfologi datar sampai landai dengan relief sedang, sedangkan di beberapa tempat menempati morfologi agak curam sampai curam dengan relief kasar seperti pada Gambar 3.7. Permukiman di Gununglurah sebagian besar berada di daerah yang mempunyai potensi gerakan tanah sedang, sebagian lagi berada pada daerah dengan potensi gerakan tanah rendah dan tinggi. Gambar 3.7. Foto pemanfaatan lahan sebagai permukiman di lahan dengan kelerengan curam. Difoto dari Grumbul Pesawahan LP 01 Gambar 3.8. Foto pemanfaatan lahan sebagai sawah di lahan dengan kelerengan agak curam dengan latar belakang perbukitan. Difoto dari Grumbul Karangklesem LP 07 Sumber: Observasi lapangan 2008

3.2.8.2. Sawah

Pemanfaatan lahan untuk sawah menyebar di bagian Selatan dan secara setempat-setempat dapat ditemui di bagian tengah daerah penelitian. Penyebaran pemanfaatan lahan ini seluas 118,98 Ha atau 5,96 dari luas Desa Gununglurah. 69 Pemanfaatan lahan ini menempati daerah-daerah dengan morfologi datar sampai landai dengan relief sedang, sedangkan di beberapa tempat menempati morfologi agak curam dengan relief kasar seperti terlihat pada Gambar 3.8. Pemanfaatan lahan dalam bentuk sawah di Gununglurah sebagian besar berada di daerah yang mempunyai potensi gerakan tanah sedang, sebagian lagi berada pada daerah dengan potensi gerakan tanah rendah dan tinggi.

3.2.8.3. Kebun

Pemanfaatan lahan untuk kebun menyebar di bagian Selatan sampai tengah dari daerah penelitian dengan jenis perkebunan karet, pinus, kelapa, sengon, mahoni dan jati. Penyebaran pemanfaatan lahan ini seluas 252,89 Ha atau 12,66 dari luas Desa Gununglurah. Pemanfaatan lahan ini menempati daerah dengan morfologi landai sampai agak curam dengan relief kasar, sedangkan di beberapa tempat menempati morfologi datar dengan relief sedang dan curam seperti terlihat pada Gambar 3.9. Kebun di Gununglurah sebagian besar berada di daerah yang mempunyai potensi gerakan tanah sedang, sebagian lagi berada pada daerah dengan potensi gerakan tanah rendah dan tinggi.

3.2.8.4. Hutan