Interpretasi Data Jadwal Kegiatan Keterbatasan Penelitian

b Wawancara Mendalam, yakni melakukan suatu percakapan atau tanya jawab secara mendalam dengan informan. Disini peneliti akan berusaha menggali informasi yang sebanyak-banyaknya dari informan dengan dipandu oleh pedoman wawancara Depth Interview. Hal-hal yang ingin diwawancarai adalah berupa informasi penyebab tertariknya pembeli atau pelanggan, lamanya waktu serta bertahannya pelanggan atau pembeli serta strategi-strategi dari pedagang Master Franchisee. 2. Data Sekunder, diperoleh melalui : a Studi Kepustakaan Yakni dengan menggunakan buku-buku atau referensi lainnya yang dapat mendukung penelitian ini.

3.5. Interpretasi Data

Bogdan dan Biklei menjelaskan bahwa analisis data adalah upaya yang dilakukan bekerja dengan data, mengorganisasikan data, memilah-milahnya menjadi satuan yang dapat dikelola, mencari dan menemukan pola, menemukan apa yang penting dan apa yang dipelajari dan memutuskan apa yang diceritakan pada orang lain Moleong, 2005:248. Data-data yang diperoleh dari lapangan akan diatur, diurutkan, dikelompokkan ke dalam kategori, pola atau uraian tertentu. Disini peneliti akan mengelompokkan data-data yang diperoleh dari hasil wawancara, observasi dan sebagainya yang selanjutnya akan dipelajari dan ditelaah secara seksama. Diintrepretasikananalisis Universitas Sumatera Utara sesuai dengan teori yang digunakan dalam penelitian agar diperoleh hasil atau kesimpulan yang baik.

3.6. Jadwal Kegiatan

Pengajuan judul ini merupakan tahap awal dari serangkaian kegiatan penelitian yang akan dilaksanakan. Setelah seminar proposal dilakukan, lalu revisi proposal, pengurusan izin penelitian, dan tahapan selanjutnya adalah persiapan penelitian langsung ke lapangan. Untuk lebih rinci jadwal penelitian dapat dilihat pada Tabel 1: Tabel 1. Jadwal Kegiatan No Kegiatan Bulan I II III IV V VI VII VIII IX X XI 1 Pengajuan Judul Penelitian ● 2 Penyusunan Proposal Penelitian ● 3 Seminar Proposal ● 4 Revisi Proposal ● ● ● ● ● 5 Pengurusan Izin Penelitian ● 6 Penyusunan Interview Guide ● 7 Turun ke Lapangan ● 8 Interpretasi Data ● 9 Penyusunan Laporan Penelitian ● 10 Revisi Laporan Penelitian ● Universitas Sumatera Utara

3.7. Keterbatasan Penelitian

Sebagai peneliti yang belum berpengalaman penulis merasakan banyak kendala yang dihadapi, salah satu diantaranya penulis masih belum menguasai secara penuh teknik dan metode penelitian, sehingga dapat menjadi keterbatasan dalam mengumpulkan dan menyajikan data. Kendala tersebut dapat diatas melalui proses bimbingan dari dosen pembimbing skripsi, selain bimbingan dengan dosen pembimbing, penulis juga berusaha untuk mencari informasi dari berbagai sumber yang dapat mendukung proses penelitian ini. Terbatasnya waktu yang dimiliki informan juga mempengaruhi pengerjaan tulisan ini, para informan yang hanya membeli dan pedagang yang tidak menyediakan tempat hidangan membuat informan hanya sekedar saja meluangkan waktunya. Waktu yang terbatas karena banyaknya pembeli ataupun pelanggan, sehingga penulis harus rela melakukan wawancara bertahap. Universitas Sumatera Utara

BAB IV. DESKRIPSI DAN INTERPRETASI DATA

4.1. Deskripsi Lokasi Penelitian 4.1.1. Sejarah Kelurahan Petisah Tengah Sejarah mengenai berdirinya kelurahan Petisah Tengah sampai saat ini belum ada secara tertulis, penulis membuat tulisan ini berdasarkan hasil wawancara dengan staf kelurahan. Berdasarkan penuturannya diperoleh informasi bahwa awalnya kelurahan ini merupakan kuburan cina dan semenjak tahun 1983-an mulailah berdiri pemukiman hingga sampai sekarang sedangkan, suku Melayu adalah suku yang mendominasi saat itu. Kehadiran Pasar Petisah memicu tingkat mobilitas suku pendatang dan menetap di kelurahan ini sedangkan, pasar-pasar modern mulai merambah kawasan ini yaitu Medan Plaza dan Medan Fair Plaza yang menyemarakkan persaingan dunia usaha.

4.1.2. Topografi, Keadaan Alam dan Batas Wilayah

Topografi kelurahan Petisah Tengah, kecamatan Medan Petisah-Medan memiliki topografi miring ke arah utara dan berada pada ketinggian tempat 30-32 m di atas permukaan laut. Secara geografis terletak diantara 2º29’-2º49’ Lintang Utara dan 98º35’-98º44’ Bujur Timur dan mempunyai dua sungai yaitu Sungai Babura dan Sungai Deli yang tercemar namun, wilayah ini tidak memiliki titik rawan banjir. Banyaknya jenis transportasi yang melewati Universitas Sumatera Utara