Kesimpulan Saran KESIMPULAN DAN SARAN

66

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dikemukakan sebelumnya, maka kesimpulan penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Nilai tukar rupiah, suku bunga SBI, inflasi, jumlah uang beredar, dan Indeks Harga Saham Gabungan secara simultan memiliki pengaruh terhadap kinerja reksa dana saham di Indonesia yang diukur dengan menggunakan metode sharpe pada tahun 2011-2014. 2. Nilai tukar rupiah memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja reksa dana saham di Indonesia yang diukur dengan menggunakan metode sharpe pada tahun 2011-2014. 3. Suku bunga SBI memiliki pengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja reksa dana saham di Indonesia yang diukur dengan menggunakan metode sharpe pada tahun 2011-2014. 4. Inflasi memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja reksa dana saham di Indonesia yang diukur dengan menggunakan metode sharpe pada tahun 2011-2014. 5. Jumlah uang beredar memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja reksa dana saham di Indonesia yang diukur dengan menggunakan metode sharpe pada tahun 2011-2014. Universitas Sumatera Utara 67 6. Indeks Harga Saham Gabungan IHSG memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja reksa dana saham di Indonesia yang diukur dengan menggunakan metode sharpe pada tahun 2011-2014.

5.2 Saran

Berdasarkan hasil penelitian, maka saran yang dapat diberikan adalah sebagai berikut: 1. Bagi Peneliti Selanjutnya Penelitian ini terbatas pada 4 tahun saja, sehingga tingkat makro ekonomi ini masih kurang menggambarkan bagaimana fluktuasi dari data makro ekonomi. Oleh karena itu ada baiknya bila peneliti selanjutnya menambah tahun penelitian. 2. Bagi Pemerintah Berdasarkan hasil penelitian ini, bahwa makro ekonomi mempengaruhi kinerja reksa dana saham di Indonesia, sehingga perlu bagi pemerintah untuk menjaga stabilitas perekonomian di Indonesia. 3. Bagi Manajer Investasi Berdasarkan penelitian ini bahwa makro ekonomi mempengaruhi kinerja reksa dana saham, sehingga perlu bagi manajer investasi untuk peka akan keadaan makro ekonomi. Universitas Sumatera Utara 11

BAB II TINJAUAN PUSTAKA