Alasan Pemilihan Judul Batasan Masalah

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Alasan Pemilihan Judul

Kabupaten Aceh Singkil sebagai salah satu Daerah Tujuan Wisata di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam mempunyai potensi yang cukup besar bagi pengembangan sektor pariwisata karena memiliki keindahan, kekayaan alam, dan kehidupan sosial budaya, serta peninggalan-peninggalan sejarah yang semuanya dapat dijadikan daya tarikwisata Alam Aceh Singkil yang begitu menakjubkan dan mempesona belum dapat dimanfaatkan secara maksimal karena keterbatasan sarana prasarana. Objek wisata yang telah dikembangkan adalah wisata bahari pulau Banyak. Pulau Banyak memiliki 99 pulau besar dan kecil. Setiap pulau-pulau tersebut memiliki keindahan keunikan potensi wisata yang berbeda-beda. Oleh sebab itu sudah selayaknya potensi wisata pulau Banyak dikenal oleh masyarakat luar agar terus dapat dilestarikan. Atas prakarsa Yayasan Pulau Banyak YPB yang menangani pelestarian penyu di pulau Bangkaru. Sesuai dengan sebutannya pulau penyu, pulau Bangkaru adalah salah satu pulau yang terdapat di Kec. Pulau Banyak yang merupakan lokasi tempat bertelurnya 3 spesies penyu yang langka, yaitu penyu hijau Chelonia mydas, penyu belimbing Dermochelys conacea dan penyu sisik Eretmochelys imbricata. Ketiga jenis penyu inilah yang menjadi daya tarik utama potensi wisata di Pulau Bangkaru. Wisatawan yang datang akan ikut dalam konservasi penyu dan ada kepuasan tersendiri dalam berinteraksi dengan penyu-penyu yang dilindungi itu. Tidak jarang wisatawan yang datang kepulau Bangkaru, akan kembali lagi ke pulau ini, bahkan mereka merasa puas. Maka, jika pulau ini terus dikembangkan akan mensejahterakan masyarakat sekitar dan tentunya akan menambah devisa negara. Hal ini menunjukkan peranan konservasi penyu dalam pengembangan kepariwisataan di pulau Bangkaru Kabupaten Aceh Singkil.

1.2 Batasan Masalah

Agar penulisan kertas karya ini tetap terarah, maka penulis memfokuskan pembahasan tentang : Bagaimana upaya konservasi penyu dalam pengembangan kepariwisataan di Pulau Bangkaru Kabupaten Aceh Singkil.

1.3 Tujuan Penelitian