Jenis dan Sumber Data Penelitian Populasi dan Sampel Penelitian

H3 : Kepemilikan manajerial dan kepemilikan institusional berpengaruh terhadap biaya ekuitas pada perusahaan properti dan real estate terdaftar di BEI.

BAB III METODE PENELITIAN

3.1 Jenis dan Sumber Data Penelitian

Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian asosiatif kausal. Menurut Sugiyono 2010:18 penelitian asosiatif kausal adalah penelitian yang bertujuan untuk menganalisis hubungan antara satu variabel dengan variabel lainya atau bagaimana pengaruh satu variabel dengan variabel lain. Dengan kata lain desain kausal berguna untuk mengukur hubungan-hubungan antar variabel riset atau berguna untuk menganalisis bagaimana suatu variabel mempengaruhi variabel yang lain. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan perusahaan properti dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia BEI selama periode 2011-2012. Laporan keuangan tersebut diperoleh dari website BEI yaitu www.idx.co.id, website perusahaan, IDX Fact Book. Data-data didapat dari ICMD, Yahoo Finance.

3.2 Populasi dan Sampel Penelitian

3.2.1 Populasi

Universitas Sumatera Utara Populasi adalah sekelompok orang, kejadian, sesuatu yang mempunyai karakteristik tertentu. Erlina, 2008:74. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan properti dan real estate yang terdaftar di BEI tahun 2011-2012. Adapun jumlah populasi dalam penelitian ini sebanyak 49 perusahaan dengan periode penelitian selama dua tahun.

3.2.2 Sampel

Sampel adalah bagian dari populasi yang digunakan untuk memperkirakan karakteristik populasi Erlina, 2008:74. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik non-probability sampling dengan cara purposive sampling yaitu “teknik penentuan sampel dengan pertimbangan tertentu.” Erlina, 2008:83 Adapun kriteria pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Perusahaan properti dan real estate yang terdaftar di BEI pada tahun 2011- 2012, 2. Perusahaan properti dan real estate yang tidak mengalami rugi selama periode penelitian, 3. Perusahaan properti dan real estate yang terdaftar di BEI yang menerbitkan data laporan tahunan selama periode penelitian, 4. Perusahaan properti dan real estate yang aktif memperdagangkan sahamnya, 5. Perusahaan properti dan real estate yang memiliki nilai ekuitas positif. Universitas Sumatera Utara Berikut ini merupakan rincian dalam pemilihan sampel yang dilakukan pada penelitian ini. Tabel 3.1 Daftar Pengambilan Sampel No. Keterangan Jumlah 1. Perusahaan properti dan real estate yang terdaftar di BEI pada tahun 2011-2012 49 2. Perusahaan properti dan real estate yang mengalami rugi selama periode penelitian 6 3. Perusahaan properti dan real estate yang terdaftar di BEI yang tidak menerbitkan data laporan tahunan selama periode penelitian 10 4. Perusahaan properti dan real estate yang tidak aktif memperdagangkan sahamnya 4 5. Perusahaan manufaktur yang memiliki nilai ekuitas negatif 3 Jumlah akhir sampel penelitian 26 Berdasarkan kriteria yang dikemukakan diatas, peneliti mengambil 26 perusahaan properti dan real estate sebagai sampel, sehingga jumlah untuk periode Universitas Sumatera Utara 2011-2012 adalah 52 observasi. Perusahaan-perusahaan yang terdaftar di BEI pada tahun 2011-2012 disajikan dalam Tabel 3.1.

3.3 Defenisi Operasional Variabel

Dokumen yang terkait

Pengaruh Kepemilikan Manajerial Dan Kepemilikan Institusional Terhadap Kebijakan Hutang Pada Perusahaan Properti Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

2 113 118

Pengaruh Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional, Struktur Aset, dan Dividen Terhadap Kebijakan Hutang pada Perusahaan Real Estate dan Property yang Terdaftar di BEI

0 31 97

PENGARUH STRUKTUR KEPEMILIKAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN PROPERTI DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BEI 2010-2014

1 14 69

PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, KEBIJAKAN DIVIDEN, DAN PROFITABILITAS TERHADAP KEBIJAKAN HUTANG (STUDI PADA PERUSAHAAN PROPERTI DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2010-2014)

0 12 14

PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL, KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, KEBIJAKAN DIVIDEN DAN PROFITABILITAS TERHADAP KEBIJAKAN HUTANG (STUDI PADA PERUSAHAAN PROPERTI DAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BEI PERIODE 2010-2014)

4 20 95

PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Studi Empiris Pada Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di BEI).

0 26 14

PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL DAN KEPEMILIKANINSTITUSIONAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Studi Empiris Pada Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di BEI).

0 4 14

PENDAHULUAN PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Studi Empiris Pada Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di BEI).

0 2 13

PENUTUP PENGARUH KEPEMILIKAN MANAJERIAL DAN KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Studi Empiris Pada Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di BEI).

0 2 6

1.5 Batasan Ruang Lingkup - Pengaruh Kepemilikan Manajerial dan Kepemilikan Institusional terhadap Biaya Ekuitas pada Perusahaan Properti dan Real Estate yang Terdaftar di BEI

2 1 26