Sejarah PT Delta Djakarta, Tbk Sejarah PT Fast Food Indonesia

40

4.1.4. Sejarah PT Delta Djakarta, Tbk

Perusahaan PT. Delta Djakarta, Tbk didirikan dalam rangka Undang- undag Penanaman Modal Asing No. 1 tahun 1967 yang telah diubah dengan undang-undang No.11 tahun 1970 berdasarkan akta pendirian No. 35 tanggal 15 Juni 1970 dari Abdul Latief, SH, notaris di Jakarta. Akta pendirian ini disahkan oleh Menteri Kehakiman Republik Indonesia dalam surat Keputusan No. J.A 5759 tanggal 26 April 1971. Perusahaan dan pabriknya berlokasi di Bekasi Timur dan mulai beroperasi sejak tahun 1933. Kegiatan utama perusahaan yaitu memproduksi dan menjual bir pilsener dan bir hitam dengan merek Anker, Carlsberg, Sam Miguel, Kuda Putih, San Mig Light, sodaku, dan Soda Ice. Komisaris Utama PT. Delta Djakarta, Tbk bernama Ir. Tubagus Muhammad Rais dan direktur utama bernama Roberto D. De Leon. Pada tahun 1984. Perusahaan memiliki kepemilikan langsung sebesar 90 pada PT. Jangkar Delta Indonesia yang bertindak sebagai distributor dari produk perusahaanPerusahaan memperoleh pernyataan efektif dari Ketua Badan Pengawasan Pasar Modal BAPEPAM untuk melakukan penawaran umum atas saham perusahaan kepada masyarakat dan pada tanggal 27 Februari 1984, sejumlah 347.000 saham perusahaan dengan nilai nominal Rp 1.000 per saham telah dicatat di Bursa Efek Jakarta yang kini Bursa Efek Indonesia sebagai hasil dari penawaran kepada masyarakat Indonesia.

4.1.5. Sejarah PT Fast Food Indonesia

PT. Fastfood Indonesia, Tbk. Didirikan oleh Kelompok Usaha Gelael pada tahun 1978, dan terdaftar sebagai perusahaan publik sejak tahun 1994. Perseroan mengawali usaha warabala dengan pembukaan Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 41 restoran KFC pertama pada bulan Oktober 1979 di Jalan Melawai, Jakarta. Keberhasilan restoran QSR Quick Service Restaurant pertama ini kemudian diikuti dengan pembukaan restoran KFC di kota-kota besar lainnya di Indonesia. Sebagai pemegang hak waralaba tunggal KFC hingga saat ini, Perseroan senantiasa membangun brand KFC dan berbekal keberhasilan Perseroan selama 26 tahun, KFC telah menjadi brand hidangan cepat saji yang paling dominan, dan dikenal luas sebagai jaringan restoran cepat saji di negeri ini. Pada saat ini Perseroan memiliki 237 restoran, termasuk 1 unit mobi catering, di lebih dari 50 kota besar di Indonesia, memperkerjakan sekitar 9.280 karyawan dengan total penjualan lebih dari Rp1,028 triliun pada akhir 2005. Perseroan adalah perusahaan publik yang terdaftar sebagai emiten di Bursa Efek Jakarta dengan kepemilikan saham mayoritas sebesar 79,2 oleh PT. Gelael Pratama 43,6 dan PT. Megah Eraraharja 35,6, dan sisa saham lainnya sebesar 20,8 oleh Publik 20, dan Koperasi 0,8. PT. Gelael Pratama adalah Kelompok Usaha Gelael sebagai pendiri KFC di Indonesia, sementara PT. Megah Eraraharja adalah anak perusahaan Kelompok Salim yang bergabung dengan Perseroan sebagai pemegang saham mayoritas pada tahun 1990. 4.1.6. Sejarah PT Sinar Mas Agro Resourches And Technology Tbk PT. SMART, Tbk. Medan merupakan perusahaan yang termasuk dalam SINAR MAS GROUP. Nama perusahaan PT. SMART, Tbk. merupakan singkatan dari PT. Sinar Mas Agro Resources and Technology, Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 42 Tbk. Di dalam melaksanakan operasional usahanya, PT. SMART, Tbk. Medan mempunyai pabrik beserta kelengkapan fasilitas produksi utama dan pendukung yang berada di kawasan Belawan, Medan, Sumatera Utara dengan status hak milik yang dikeluarkan oleh pejabat pembuat Akta Tanah Kota Medan Nomor 65 dan oleh kantor Agraria Kota Medan Nomor A 1424361 dan A 1424362, dengan total luas lahan 64.970 m 2 dengan dukungan instalasi Tangki Timbun Bulking Installation yang berada di Jalan Balmerah Baru III, Belawan II, Kecamatan Medan Belawan, Medan. PT. SMART, Tbk. dikenal dengan nama PT. Ivo Mas Tunggal yang berdiri pada tahun 1984 dengan pengolahan utama produk menggunakan bahan baku Crude Palm Oil CPO menjadi produk minyak goreng dan stearin. Pada lokasi yang sama, tahun 1986 PT. SMART Corporation didirikan dengan pengolan Palm Kernel PK menjadi Crude Palm Kernel Oil CPKO dan Palm Kernel Expeler PKE. Sejalan dengan perkembangan usaha, maka sejak tahun 2000, kedua perusahaan disatukan menjadi satu perusahaan dengan menggunakan nama perusahaan PT. SMART, Tbk.

4.1.7. Sejarah