Faktor – Faktor Psikologis Faktor – faktor yang Mempengaruhi Perilaku Konsumen

Sedangkan konsep diri adalah bagaimana konsumen mempersepsikan diri mereka sendiri yang meliputi sikap, persepsi, keyakinan dan evaluasi diri.

2.2.2.4 Faktor – Faktor Psikologis

Menurut Lamp factor psikologis menentukan bagaimana menerima dan berinteraksi dengan lingkungannya dan pengaruh pada keputusan yang diambil. Pilihan – pilihan seseorang dalam membeli dipengaruhi oleh empat faktor psikologis yaitu ; motivasi, perspsi, pembelajaran, keyakinan dan sikap. 1. Motivasi Motivasi adalah suatu kebutuhan yang cukup kuat mendesak untuk mengarahkan seseorang agar dapat mencari kepuasan terhadap kebutuhan itu. Kotler, 1999 : 245. Motif yang ada pada seseorang akan mewujudkan suatu tingkah laku yang diarahkan pada tujuan mencapai sasaran kepuasan. Mowen Minor, 2002 : 205. motivasi didefinisikan sebagai keadaan yang diaktivasi atau yang digerakkan dimana seseorang mengarahkan perilaku berdasarkan tujuan, hal ini termasuk dorongan, keinginan, harapan dan minat. 2. Persepsi Seseorang yang termotivasi siap umtuk melakukan suatu perbuatan dan bagaimana seseorang yang termotivasi berbuat sesuatu adalah dipengaruhi oleh persepsi terhadap sesuatu yang dihadapi. Kotler, 2001 : 214 persepsi merupakan proses dimana seseorang Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. memilih, mengatur, dan menginterpretasikan informasi untuk membentuk gambaran yang berarti mengenai dunia. Sedangkan menurut Sunarto 2004 : 94 persepsi adalah proses yang digunakan seorang individu untuk memilih, mengorganisasi, dan menginterpretasikan masukan – masukan informasi guna menciptakan gambaran dunia yang memiliki arti. 3. Pembelajaran Hampir semua perilaku konsumen merupakan hasil pembelajaran learning yang merupakan proses penciptaan perubahan perilaku melalui pengalaman dan latihan 2001 : 231. Proses belajar berlangsung melalui dorongan, rangsangan, petunjuk, tanggapan, dan penguatan yang saling mempengaruhi. 4. Keyakinan dan Sikap Keyakinan adalah pemikiran deskriptif seseorang mengenai sesuatu, pemasaran tertarik pada keyakinan yang dirumuskan seseorang mengenai produk yang mempengaruhi perilaku pembeli. Sebuah sikap yang menggambarkan penilaian perasaan dan kecenderungan yang relative konsisten dari seseorang atas sebuah obyek atau gagasan. Sikap menempatkan seseorang dalam sebuah kerangka pemikiran mengenai suka atau tidaknya. Kotler, 2001 : 218.

2.2.3 Pengertian Minat Beli