Latar belakang Tujuan Perancangan Batasan Masalah

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar belakang

Kebutuhan terhadap energi merupakan hal mendasar yang dibutuhkan dalam usaha meningkatkan taraf hidup masyarakat. Seiring dengan meningkatnya taraf hidup serta kuantitas dari masyarakat, maka semakin meningkat juga kebutuhan akan energi. Pada saat ini kebutuhan energi berhubungan langsung dengan tingkat kehidupan masyarakat serta kemajuan industrisasi di suatu negara. Dalam hal ini, energi listrik yang menjadi salah satu bentuk energi yang paling banyak digunakan oleh masyarakat dalam kehidupan, karena energi listrik dapat dengan mudah dan efisien diubah ke bentuk energi yang lainnya. Untuk memenuhi kebutuhan energi yang semakin hari semakin meningkat perlu diadakannya pemanfaatan energi seperti panas buang dari industri-industri maupun sumberpanas bumi. Dalam hal ini dapat digunakan pembangkit listrik dengan menggunakan siklus renkine organik, yang memanfaatkan energi panas yang tidak terlalu besar di banding siklus rankine yang menggunakan air H 2 O sebagai fluida kerja.

1.2 Tujuan Perancangan

Adapun tujuan dari penulisan Skripsi antara lain: Mensimulasikan perancangan turbin uap dengan menggunakan C 6 – fluoroketone sebagai dasar analisa penggunaan Zat organik yang paling efisien digunakan dalam penggerak turbin uap dengan menggunakan siklus rankine organik. Dengan kapasitas turbin yang dirancang dapat memenuhi kebutuhan 112 rumah tangga dengan asumsi tiap rumah tangga menggunakan 850 W atau 110 kW.

1.3 Batasan Masalah

Untuk membuat skripsi ini lebih terarah, maka dibuat beberapa batasan permasalahan. Batasan masalah pada skripsi ini adalah : a. Fluida organik yang akan digunakan adalah C 6 – fluoroketone. Universitas Sumatera Utara b. Merancang siklus termodinamika yang dapat memenuhi kondisi air panas, air dingin, dan daya listrik keluaran. c. Kondisi fluida kerja masuk sebelum memasuki turbin diasumsikan pada kondisi masih uap jenuh dan keluar dari turbin. d. Mempelajari teori dasar perencanaan turbin uap untuk tekanan rendah. e. Mengusulkan beberapa bentuk sudu turbin blade dan melakukan analisis CFD dengan menggunakan salah satu commercial code untuk mengetahui karakteristik masing-masing blade. f. Parameter-parameter yang akan dianalisa dengan menggunakan CFD antara lain bentuk sudu dan sudut masuk uap. 1.4 Metodologi Penulisan Dalam metodologi penulisan skripsi ini menggunakan tahapan-tahapan sebagai berikut:

a. Identifikasi

b. Analisis sistem

c. Simulasi sistem

d. Analisis hasil Tahapan-tahapan yang digunakan pada metodologi ini menggunakan konsep tahapan yang berurutan dari atas ke bawah. Dimana hasil atau keluaran dari suatu tahap akan menjadi masukan bagi tahap selanjutnya. Berdasarkan batasan masalah yang telah ditetapkan, penulisan skripsi ini hanya sampai pada tahap simulasi aliran fluida. Universitas Sumatera Utara

a. Identifikasi