Pengolesan Bakteri pada media MHA dengan metode Kirby Bauer Penanaman cakram pada media MHA

24 tes biokimiawi untuk identifikasi jenis bakteri dengan metode API, tunggu selama 15 menit, kemudian baca hasil nya secara kualitatif yaitu dengan hasil -n dan +p.

3.8. Uji sensitivitas madu terhadap bakteri

3.8.1. Pengolesan Bakteri pada media MHA dengan metode Kirby Bauer

Bakteri yang sudah diisolasi dari dua jenis susu pasteurisasi diencerkan dengan NaCl0,95 steril, bandingkan dengan konsetrasi 0,5 standar MacFarland. Celupkan swab steril ke dalam bakteri yang telah diencerkan, lalu tekan swab steril ke sisi tabung agar air tiris, lalu oleskan pada media MHA Mueller Hinton Agar diamkan selama 15 menit.

3.8.2. Penanaman cakram pada media MHA

Absorben pads cakram kosong ukuran diameter 10mm, dimasukkan ke dalam masing-masing becker glass yang berisi larutan madu dengan konsentrasi 25, 50, 75, 100 dan aquades steril, tunggu 20 menit agar menyerap. Ambil cakram yang telah berisi larutan madu dan aquades menggunakan pinset steril. Letakkan masing-masing cakram pada media agar MHA Setelah semua cakram ditanam pada media MHA, lalu diinkubasi selama 24 jam pada suhu 37 C, setelah 24 jam amati zona hambatan berupa zona bening yang terbentuk dari masing-masing cakram dan diukur dalam satuan mm menggunakan jangkar sorong atau penggaris. 25

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1. Hasil Penelitian

Penelitian ini merupakan uji pengaruh madu terhadap bakteri yang terdapat dalam susu pasteurisasi dari jenis yang berbeda, dalam penelitian ini, dilakukan beberapa tahapan untuk mendapatkan bakteri perusak susu pasteurisasi yang selanjutnya akan dilakukan uji sensitivitas madu terhadap bakteri.

4.1.1. Isolasi dan identifikasi koloni bakteri dari susu pasteurisasi

Bakteri diisolasi dari dua jenis susu pasteurisasi yang berbeda. Isolasi ini menggunakan agar darah yang dioles dengan susu pasteurisasi menggunakan jarum ose steril dan diinkubasi selama 24 jam pada suhu 37 C. Hasil dari isolasi menunjukkan adanya pertumbuhan koloni bakteri.

4.1.2. Hasil Pemeriksaan susu pasteurisasi dengan uji MPN

1. Hasil Presumptive Test

Tabel 4.1. Hasil pemeriksaan susu pasteurisasi dengan uji kaldu laktosa Kaldu Laktosa 35 C ± 0,5 C Susu konsentrasi 10 -1 Susu konsentrasi 10 -2 Susu konsentrasi 10 -3 +3 +2 +3

2. Hasil Confirmed Test

Tabel 4.2. Hasil pemeriksaan susu pasteurisasi dengan uji larutan BGLB BGLB Brillian Green Bile Lactose Broth 35 ± 0,5 C Susu konsentrasi 10 -1 Susu konsentrasi 10 -2 Susu konsentrasi 10 -3 +3 +3 +3

3. Complete Test

Tabel 4.3. Hasil pemeriksaan susu pasteurisasi dengan uji larutan BGLB BGLB Brillian Green Bile Lactose Broth 44,5 ± 0,2 C Susu konsentrasi 10 -1 Susu konsentrasi 10 -2 Susu konsentrasi 10 -3 +3 +3 +3