Sejarah Visi, Misi dan Tujuan

BAB III PROFILE MADRASAH DINIYAH AWALIYAH AL-ITTIHAD

A. Sejarah

Madrasah Diniyah Awaliyah Al-Ittihad Tanara, didirikan pada tahun 1989, berlokasi di RT 0405, Kampung Pesisir, Desa Pedaleman, Kecamatan Tanara, Kabupaten Serang-Banten. Didirikan Madrasah ini mengingat keadaan masyarakat Tanara khususnya membutuhkan suatu lembaga pengajaran agama karena sasaran belajar agama yang ada belum memadai atau mencukupi. Dengan dorongan iman kepada Allah swt, tokoh-tokoh manyarakat dan tokoh agama di Tarana bermusyawarah untuk mewujudkan cita-cita mendirikan lembaga pendidikan tersebut, yang kemudian berhasil dibentuk suatu panitia pembangunan madrasah. Diantara pendirinya adalah H.Sopandi, H.Sulaeman Alm, H.Awar Alm dan H. Muhammad Thoha Alm dan dibantu bersama masyarakat sekitar. Bangunan berbentuk permanent, dengan bahan bangunan tembok dari bata merah dan genteng dari tanah liat dengan luas bangunan 1500 meter persegi. Tanah tersebut merupakan tanah wakaf dari Bapak H.Sulaeman Alm. Kini Madrasah Diniyah Awaliyah Al-Ittihad sudah mendapat pengakuan dari kantor wilayah Departemen Pendidikan Agama Propinsi Banten, dengan demikian status madrasah Diniyah Awaliyah Al-Ittihad Sebagai sekolah yang diakui. Dalam perkembangan selanjutnya setelah skripsi ini dtulis, Madrasah Diniyah Awaliyah sudah mengalami tiga kali pergantian pimpinan atau kepala sekolah. Pada tahun 1985 sampai dengan 1995 dipimpin oleh Bapak KH.Ardabili, dari tahun 1995 sampai dengan 2005 dipimpin oleh bapak KH.Musthafa, sedang dari tahun 2005 sampai dengan sekarang dipimin oleh Ibu Hilmiyah S,Pd.I. Fasilitas-fasilitas yang dimiliki Madrasah Diniyah Awaliya yaitu berupa Gedung, Ruang, Pekarangan, serta perlengkapan yang digunakan atau dipakai untuk kegiatan belajar mengajar.

B. Visi, Misi dan Tujuan

Visi : • Terwujudnya pendidikan keagamaan yang berkualitas, berdaya saing dan kuat kedudukannya dalam system pendidikan nasional sehingga mampu menjadi pesan unggulan agama islam dan pengembangan masyarakat dalam rangka pembentukan watak dan kepribadian peserta didik sebagai muslim yang kuat dan warga Negara yang bertanggung jawab. Misi : • Meningkatkan mutu pendidikan melalui pengembangan system pembelajaran serta peningkatan sumberdaya pendidikan secara kuantitatif dan kualitatif. Tujuan : • Untuk membrikan bekal pada siswa atau peserta didik untuk mengembangkan kehidupan sebagai pribadi muslim yang berima dan bertaqwa serta berakhlaqul karimah, sehat jasmani dan rohani serta menjadi warga Negara Indonesia yang berkepribadian dan percaya pada diri sendiri. • Menbina siswa atau peserta didik agar memiliki pengetahuan, wawasan, pengalaman dan keterampilan beribadah dan sikap terpuji yang bermanfaat bagi pengembangan pribadinya. • Mempersiapkan siswa atau peserta didik untuk dapat mengikuti jenjang pendidikan pada Madrasah Diniyah yang lebih tinggi.

C. Program Kerja