Suku Bunga Sertifikat Bank Indonesia SBI

c. Kredit Konsumsi Kredit yang digunakan untuk konsumsi secara pribadi, dalam kredit ini tidak ada pertambahan barang dan jasa yang dihasilkan, karena memang untuk digunakandikonsumsi secara pribadi oleh perorangan. Contoh kredit untuk membeli mobil pribadi, kredit untuk perumahan, dll.

E. Transmisi Kebijakan Moneter Syariah

Dengan semakin berkembangnya perbankan syariah, transmisi kebijakan moneter tidak hanya mempengaruhi perbankan konvensional saja, namun juga mempengaruhi perbankan syariah karena mekanisme transmisi juga dapat melewati jalur syariah. Transmisi kebijakan moneter lending channel juga tidak terbatas hanya menggunakan saluran kredit konvensional saja, tetapi dapat pula menggunakan saluran pembiayaan syariah. Dengan demikian, dalam sistem moneter ganda, transmisi moneter saluran kredit konvensional menggunakan interest rate passthrough atau bisa disebut sebagai policy rate pass-through, dimana policy rate untuk konvensional menggunakan suku bunga, sedangkan policy rate untuk transmisi moneter saluran pembiayaan syariah dapat menggunakan bagi hasil atau margin. Dalam sistem perbankan syariah di Indonesia terdapat hubungan antara sistem moneter yang ada di Indonesia dengan sistem perbankan syariah, yaitu dengan keikutsertaan perbankan syariah di dalam kebijakan moneter yang dikeluarkan oleh Bank Indonesia sebagai otoritas moneter utama. Bank Indonesia menyatakan bahwa cara-cara pengendalian moneter di Indonesia bisa dilakukan berdasarkan prinsip Syariah yang ditetapkan dalam Peraturan Bank Indonesia Totok, 2006. Peraturan institusi keuangan syariah kontemporer tidak jauh berbeda dengan peraturan institusi keuangan konvensional yang sudah berdiri, sehingga instrumen- instrumen kebijakan moneter syariah juga banyak yang mirip dengan instrumen- instrumen kebijakan moneter konvensional. Namun, karena cara kerja instrumen kebijakan moneter syariah memiliki persamaan dan perbedaan prinsip dengan cara kerja instrumen kebijakan moneter konvensional, transmisi kebijakan moneter syariah dapat sama atau berbeda dengan transmisi kebijakan moneter konvensional. Namun demikian, beberapa studi empiris mulai bermunculan untuk melihat adanya transmisi kebijakan moneter syariah dengan karakteristiknya. Sukmana dkk 2010 meneliti upaya awal untuk mengetahui adanya transmisi kebijakan moneter pada jalur pembiayaan melalui perbankan Syariah Malaysia ke pertumbuhan ekonomi.

1. Tingkat Imbal Hasil SBIS

Peraturan Bank Indonesia nomor 1011PBI2008 tentang Sertifikat Bank Indonesia Syariah menyatakan bahwa SBIS adalah surat berharga berdasarkan prinsip syariah berjangka waktu pendek dalam mata uang rupiah yang diterbitkan oleh Bank Indonesia menggunakan Akad Jua’lah. SBIS dibuat oleh Bank Indonesia dalam rangka meningkatkan efektifitas mekanisme moneter dengan prinsip syariah. Kedua instrumen ini memiliki fungsi yang sama yaitu sebagai instrumen Operasi Pasar