Data Waktu Proses Loading, Unloading, dan Administrasi Rating Factor dan Allowance

5.1.6. Data Waktu Proses Loading, Unloading, dan Administrasi

Loading adalah kegiatan yang dilakukan operator untuk memasukkan box kedalam alat angkut. Data waktu yang diambil dimulai dari operator mengambil satu unit box di lantai penumpukan sampai box diletakkan didalam alat angkut. Sedangkan unloading adalah kegiatan yang dilakukan operator untuk mengeluarkan box keluar dari alat angkut. Data waktu yang diambil dimulai dari operator mengambil satu unit box di dalam alat angkut sampai box diletakkan dilantai penumpukan. Kegiatan loading dan unloading ini menggunakan sistem LIFO Last In First Out dimana box yang pertama sekali masuk kedalam alat angkut adalah yang terakhir keluar atau pada customer akhir dalam rute distribusi, hal ini dilakukan untuk menghindari waktu bongkar muat yang lebih lama. Untuk data waktu loading dan unloading masing-masing diambil sampel sebanyak 10 data waktu pengukuran yang dapat dilihat pada Tabel 5.6. Tabel 5.6. Data Waktu Proses Loading dan Unloading Pengkuran ke- Waktu Loading per Box detik Waktu Unloading per Box detik 1 6,2 5,8 2 6,4 6,2 3 5,6 6,0 4 5,8 6,4 5 5,8 5,8 6 6,4 5,8 7 6,2 5,6 8 6,2 6,0 9 5,6 5,4 10 5,4 6,2 Sumber: PT. Charoen Pokphand Indonesia – Food Division Universitas Sumatera Utara Proses administrasi didalamnya mencakup kegiatan registrasi, mengatur posisi alat angkut ke tempat penumpukan, serah terima berkas, pencatatan, dan pemeriksaan barang yang dilakukan di tempat masing-masing customer berada. Untuk waktu administrasi memiliki batas waktu maksimal sebesar 15 menit untuk masing-masing customer.

5.1.7. Rating Factor dan Allowance

Penentuan Rating Factor dan Allowance dilakukan terhadap operator loading unloading . Penentuan nilai rating factor dapat dilihat sebagai berikut: 1. Keterampilan : Excellent B2 = 0,08 2. Usaha : Good C1 = 0,06 3. Kondisi kerja : Good C = 0,02 4. Konsistensi : Excellent B = 0,03 + 0,19 Penentuan nilai kelonggaran allowance terhadap operator loading unloading adalah sebagai berikut: 1. Tenaga yang dikeluarkan : Ringan, berdiri = 7,5 2. Sikap kerja : Badan tegak, berdiri dua kaki = 1 3. Gerakan kerja : Normal = 0 4. Kelelahan mata : Pandangan yang terputus-putus = 0 5. Keadaan temperatur : Rendah 22 – 28 o C = 1,5 6. Keadaan atmosfer : Baik = 0 7. Keadaan lingkungan : Siklus kerja berulang 5-10 detik = 0,5 8. Kebutuhan pribadi : Pria = 2 + 12,5 Universitas Sumatera Utara

5.1.8. Due Date Penerimaan Produk