Tinjauan Penelitian Terdahulu Kerangka Konseptual

dimilikinya. Nilai minimum ROA yang ditetapkan oleh Bank Indonesia adalah minimal 2 . Menurut Dendawijaya 2005:118 “semakin besar nilai Tingkat Pengembalian atas Perputaran Total Aktiva ROA suatu bank, semakin besar pula posisi bank tersebut dari segi penggunaan asset”. Return On Assets diformulasikan sebagai berikut : ROA = Laba Bersih Total Aktiva Formula yang digunakan untuk mengukur Tingkat Pengembalian atas Perputaran Total Aktiva ROA berbeda secara teori dengan yang ditetapkan oleh Bank Indonesia. Secara teoritis, laba yang diperhitungkan adalah laba setelah pajak, namun dalam sistem CAMEL yang ditetapkan oleh Bank Indonesia, laba yang digunakan adalah laba sebelum pajak Dendawijaya, 2005:118.

B. Tinjauan Penelitian Terdahulu

N Nama Peneliti Judul Penelitian Metode Penelitian Hasil Penelitian Supriyatin 2003 PengaruhrisikokreditMu dharah terhadap tingkat profitabilitas bank syariah Metode yang dipakai adalah Analisis inferensial melalui uji statistik korelasi Pearson dan uji t Hasil penelitian yang diperoleh adalah r= - 0, 459 yang berarti bahwa risiko kredit Mudharabah memiliki keeratan hubungan yang berlawanan arah dengan tingkat profitabilitas bank syariah. Universitas Sumatera Utara 2Husnul Khotimah 2005 Pengaruhrisiko kredit terhadap pofitabilitas pada Bank Negara IndonesiaBNI Cabang ITB Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan pendekatan kasus dan dan metode analisis inferensial Hasil penelitian bahwa risiko kredit dan profitabilitas cenderung berubah positif. 3Enny Sukowaty 2006 Analisis pengaruh CAR,NPL, NIM, BOPO,dan LDR terhadap profitabilitas RAO dan ROE Bank Umum Studi kasus pada 40 Bank Umum. Metode Regresi Linier Berganda yang pengolahan datanya melalui SPSS Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas bank dipengaruhi oleh biaya operasional, sedangkan ROE selain dipengaruhi oleh biaya operasional juga dipengaruhi cadangan kecukupan modal dan laba bersih dalam hal ini disebutkan bahwa tidak semua indikator yang digunakan mempengaruhi profitabilitas secara signifikan. 4Ira Nofianti 2007 Pengaruh risiko kredit terhadap rentabilitas pada PT. bank Bank Negara Indonesia Persero Tbk Metode yang digunakan adalah Metode analisis deskriptif kuantitatif dengan alat uju statistik regresi linier sederhana dan uji t Hasil penelitian yang menunjukkan bahwa risiko kredit mempengaruhi ROA dengan koefisien determinasi = 85,38 dan hasil t hitung lebih besar dari t tabel, hal ini berarti bahwa risiko kredit secara signifikan berpengaruh negative terhadap ROA. Universitas Sumatera Utara

C. Kerangka Konseptual

ROA merupakan tingkat perhitungan keuntungan atas total aset yang dimiliki bank. Semakin tinggi nilai Tingkat Pengembalian atas Perputaran Total Aktiva ROA maka semakin baik bank tersebut dalam mengelola aset untuk menghasilkan keuntungan. Semakin tinggi risiko kredit yang dimiliki bank berarti semakin besar kemungkinan bahwa aktiva bank tersebut tidak memberikan laba seperti yang diharapkan oleh bank, dan hal ini akan mempengaruhi nilai Tingkat Pengembalian atas Perputaran Total Aktiva ROA bank tersebut. Semakin tinggi jumlah alat likuiditas yang dimiliki bank memang mampu menghindarkan bank dari risiko likuiditas, dengan demikian risiko likuiditas memiliki pengaruh terhadap Tingkat Pengembalian atas Perputaran Total Aktiva ROA bank. Semakin tinggi risiko modal yang dihadapi bank akan menyebabkan semakin tingginya kemungkinan bahwa bank yang bersangkutan tidak mampu mengelola aktivanya dengan modal sendiri. Hal ini akan berpengaruh terhadap Tingkat Pengembalian atas Perputaran Total Aktiva ROA. Semakin tinggi risiko tingkat bunga yang dihadapi bank, berarti bahwa semakin besar kemungkinan bahwa bunga yang diterima bank akan lebih kecil dibandingkan dengan bunga yang dibayarkannya. Berdasarkan uraian diatas, penulis menentukan suatu kerangka konseptual sebagai berikut : Universitas Sumatera Utara Variabel Bebas X Variabel Terikat Y Risiko Usaha Bank Gambar 2.1 Kerangka Konseptual Sumber : Disusun Penulis, 2009

D. Hipotesis Penelitian