Teknik Keabsahan Data METODE PENELITIAN

67 Tabel 7. Karakteristik Perilaku StereotipePergerakan Motorik Berulang pada Subjek NF Catatan Lapangan ke- Perilaku yang ditunjukkan 1 - Memukul papan selancar berulang-ulang - Mengepak-ngepakkan tangan di air - Berjalan mondar-mandir 2 - Mengepak-ngepakkan tangan - Mondar-mandir - Berteriak-teriak - Naik turun anak tangga sambil membawa majalah 3 - Memukul-mukul kepala - Berteriak-teriak - Meracau - Mondar-mandir 4 - Berteriak-teriak - Memukul-mukul tembok kelas - Mondar-mandir - Memukul perut - Memukul-mukul meja - Memukul-mukul tangan menggunakan gigi - Memukul-mukul gigi menggunakan jari 5 - Memukul-mukul tembok - Mondar-mandir - Berteriak-teriak - Memukul-mukul kepala menggunakan tangan 6 - Mondar-mandir - Merengek-rengek Berdasarkan tabel 7 diatas, dapat diketahui gambaran bahwa karakteristik perilaku stereotipe pergerakan motorik berulang pada subjek NF yaitu: Perilaku memukul secara berulang yang biasanya ditunjukkan dengan memukul berulang kali pada: papan selancar, kepala, tembok, perut, meja, tangan menggunakan gigi, gigi menggunakan jari, dan memukul- mukul kepala menggunakan tangan. Perilaku mengepak-ngepakkan tangan yang biasanya dilakukan subjek NF di air pada saat berenang. Perilaku mengepakkan tangan juga dilakukan saat olahraga dan pelajaran. 68 Perilaku berjalan mondar-mandir terlihat pada saat subjek NF istirahat, memasak di hall, pelajaran Matematika, IPS, IPA, Agama, dan outing class . Pada saat istirahat, subjek NF berjalan mondar-mandir di sekitar lorong, terkadang duduk dan berjalan-jalan kembali sambil makan martabak. Disamping itu pada jam terakhir, yaitu pada saat outing class menanam sawi, subjek NF mondar-mandir dan teriak-teriak, juga melakukan hal lain yaitu bermain di tangga dengan cara naik turun anak tangga sambil membawa majalah . Meracau, berteriak dan merengek-rengek dimunculkan oleh subjek NF di hall pada saat memasak dan pelajaran seperti: pelajaran IPS, Matematika, IPA, dan Agama. Subjek NF berteriak jika dipaksa melakukan aktifitas yang tidak disuka dan ketika sedang marah. b Data hasil wawancara: Data hasil wawancara karakteristik perilaku stereotipe pergerakan motorik berulang pada subjek NF diperoleh dari sumber guru AG, AM, dan AR. Hasil wawancara tersebut yaitu: i. Wawancara dengan Pak AG: “Perilaku stereotipe yang ditunjukkan NF dari sejak awal NF masuk di sekolah Fredofios adalah anak sering melompat-lompat, tertawa, kemudian bertepuk tangan, baik dalam keadaan sedih, marah maupun gembira. Kalau sedih lebih disertai dengan pukul memukul kepala, menangis, kemudian menggigit tangan.” Catatan Wawancara no.1 NF, Lamp.6 ii. Wawancara dengan Bu AM “NF itu memiliki perilaku suka teriak-teriak, suka bicara sendiri meracau, tapi bicaranya tentang keagamaan seperti sholawat dan mengaji. NF suka menyakiti diri sendiri. Kalau dia sedang kesal, dia 69 akan gigit menggigit tangan, sedangkan kalau lagi sedang marah lebih ekstrim, dan itu dilakukan berulang kali.” Catatan Wawancara no.2 NF, Lamp.6 iii. Wawancara dengan Bu AR “Kalau NF, dia suka tantrum, nepuk menepuk bagian kepala, muka, dahi, dagu dan juga meng gigit. Dia juga sering bicara “Ush- ah...” “Ush-ah...” Catatan Wawancara no.3 NF, Lamp.6 Berdasarkan hasil wawancara ketiga guru di atas, dapat diketahui gambaran bahwa karakteristik perilaku stereotipe pergerakan motorik berulang pada subjek NF antara lain: melompat-lompat, tertawa, bertepuk tangan, memukul kepala, menangis, menggigit tangan, teriak- teriak, bicara sendiri meracau, tantrum, menepuk bagian kepala, muka, dahi, dagu; menggigit, bicara “Ush-ah...” “Ush-ah...”. c Data hasil analisis dokumen: Berdasarkan data hasil analisis dokumen penilaian perilaku, diperoleh gambaran bahwa karakteristik perilaku stereotipe pergerakan motorik berulang yang ditunjukkan subjek NF antara lain: memukul-pukul kepala, berteriak-teriak, melompat-lompat, menggigit tangan, bicara “ush-ah” “ush-ah”, dan “mendhek-mendhek”. Lamp. Penilaian Perilaku No 9 NF 2 Karakteristik perilaku kemauan sama dan mutlak Karakteristik perilaku kemauan sama dan mutlak pada subjek NF hanya diperoleh dari wawancara guru AG, AM, dan AR. Hasil wawancara tersebut yaitu: