Jenis Penelitian Definisi Operasional Variabel

52

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Jenis penelitian ini adalah causal research penelitian kausal, kausal yaitu penelitian yang bersifat sebab akibat. Jadi terdapat variabel independen dan dependen Sugiyono. 2011:62. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana dampak atau pengaruh variabel independen yaitu kompensasi insentif, kompensasi tunjangan dan gaya kepemimpinan terhadap variabel dependen yaitu produktivitas kerja karyawan divisi CRM. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif. Menurut Mudjarad Kuncoro 2003:8, penelitian deskriptif meliputi pengumpulan data untuk diuji hipotesis atau menjawab pertanyaan mengenai status terakhir dari subjek penelitian. Jadi, penelitian deskriptif bertujuan untuk menjawab pertanyaan yang telah dirumuskan dalam rumusan masalah. Kemudian menurut Sugiyono 2011:11, metode kuantitatif dapat diartikan sebagai metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat positivisme, digunakan untuk meneliti pada populasi atau sampel tertentu, pengumpulan data menggunakan instrument penelitian, analisis data bersifat kuantitatifstatistik, dengan tujuan untuk menguji hipotesis yang telah ditetapkan.

B. Definisi Operasional Variabel

Menurut Sugiyono 2011:63, variabel penelitian adalah segala sesuatu yang berbentuk apa saja yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari sehingga diperoleh informasi tentang hal tersebut, kemudian ditarik kesimpulannya. Variabel-variabel dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: 1. Variabel Independen X Variabel independen merupakan variabel yang mempengaruhi atau yang menjadi sebab perubahannya atau timbulnya variabel dependen. Variabel independen ini dinyatakan dalam tanda X yang meliputi: a. Kompensasi insentif, yang dinyatakan dalam X 1 Kompensasi insentif merupakan kompensasi langsung yang diberikan perusahaan berdasarkan kinerja baik secara individual maupun kelompok. Dalam penelitian ini kompensasi insentif diukur berdasarkan jenisnya yaitu nonmaterial insentif, sosial insentif dan material insentif. b. Kompensasi tunjangan, yang dinyatakan dalam X 2 Kompensasi tunjangan merupakan kompensasi tidak langsung yang diberikan perusahaan bukan berdasarkan kinerja melainkan didasarkan pada keanggotaannya sebagai bagian dari perusahaan. Dalam penelitian ini kompensasi tunjangan diukur berdasarkna jenisnya yaitu tunjangan untuk keamanan dan kesehatan, tunjangan untuk bayaran pegawai pada saat tidak aktif bekerja dan tunjangan untuk pelayanan pada pegawai. c. Gaya kepemimpinan, yang dinyatakan dalam X 3 . Gaya kepemimpinan adalah sifat, kebiasaan, watak dan kepribadian seorang pemimpin untuk mempengaruhi prilaku orang lain atau bawahan guna mencapai tujuan dalam sebuah organisasi. Dalam penelitian ini gaya kepemimpinan diukur berdasarkan jenisnya yaitu gaya kepemimpinan otokratis, gaya kepemimpinan demokratis dan gaya kepemimpinan Laissez Faire bebas. Karena gaya kepemimpinan diuji secara individual untuk mengetahui gaya kepemimpinan mana yang paling berpengaruh terhadap variabel dependen, maka untuk variabel ini terdapat kode sebagai berikut: Gaya Kepemimpinan Otokratis, yang dinyatakan dalam X 3.1 Gaya Kepemimpinan Demokratis, yang dinyatakan dalam X 3.2 Gaya Kepemimpinan Laissez Faire bebas, yang dinyatakan dalam X 3.3 2. Variabel dependen Y Variabel dependen merupakan variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi akibat, karena adanya variabel independen. Dalam penelitian ini yang menjadi variabel dependennya adalah Produktivitas kerja karyawan Y. Produktivitas kerja adalah perbandingan antara hasil yang dicapai dengan peran serta karyawan persatuan waktu. Produktivitas kerja diukur berdasarkan indikator- indikatornya yang meliputi kuantitas kerja, kualitas kerja dan ketepatan waktu.

C. Populasi dan Sampel Penelitian