RUMUSAN MASALAH MANFAAT HASIL PENELITIAN

commit to user

B. RUMUSAN MASALAH

Berdasarkan latar belakang diatas, maka masalah tersebut dapat dirumuskan sebagai berikut : 1. Bagaimana peran kader Paguyuban Perempuan Waspada Kanker PPWK dalam melaksanakan fungsinya meningkatkan kesadaran masyarakat kususnya Pasangan Usia Subur PUS untuk Deteksi Dini Kanker Serviks ? 2. Bagaimana hasil yang dicapai kader Paguyuban Perempuan Waspada Kanker dalam melaksanakan fungsinya meningkatkan kesadaran masyarakat kususnya Pasangan Usia Subur PUS untuk Deteksi Dini Kanker Serviks ? 3. Kendala apa saja yang dihadapi oleh kader dalam melaksanakan tugasnya ?

C. TUJUAN

1. Tujuan Umum

Mengevaluasi peran kader Paguyuban Perempuan Waspada Kanker dalam meningkatkan kesadaran Masyarakat untuk deteksi dini Kanker Serviks di Kelurahan Burengan Kecamatan Pesantren Kota Kediri. commit to user

2. Tujuan Khusus

a. Mengidentifikasi peran kader Paguyuban Perempuan Waspada Kanker dalam melaksanakan fungsinya meningkatkan kesadaran masyarakat kususnya Pasangan Usia Subur untuk Deteksi Dini Kanker Serviks. b. Mengidentifikasi hasil yang dicapai kader Paguyuban Perempuan Waspada Kanker dalam melaksanakan fungsinya meningkatkan kesadaran masyarakat kususnya Pasangan Usia Subur untuk Deteksi Dini Kanker Serviks. c. Mengidentifikasi kendala yang dihadapi oleh kader Paguyuban Perempuan Waspada Kanker dalam melaksanakan tugasnya.

D. MANFAAT HASIL PENELITIAN

1. Manfaat Teoritik Diharapkan hasil penelitian ini dapat memberikan sumbangan informasi pengetahuan tentang peran kader Paguyuban Perempuan Waspada Kanker dalam meningkatkan kesadaran Masyarakat untuk deteksi dini Kanker Serviks. 2. Manfaat Aplikatif Memberikan motivasi dan dukungan terhadap masyarakat dalam melakukan deteksi dini Kanker Serviks. commit to user

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

A. KAJIAN TEORI 1.

Konsep Peran Kader Manusia sebagai makhluk sosial memiliki kecenderungan untuk hidup berkelompok. Dalam kehidupan berkelompok tadi akan terjadi interaksi antara anggota masyarakat yang satu dengan anggota masyarakat yang lainnya. Tumbuhnya interaksi diantara mereka ada saling ketergantungan. Dalam kehidupan bermasyarakat itu munculah apa yang dinamakan peran role . Peran merupakan aspek yang dinamis dari kedudukan seseorang, apabila seseorang melaksanakan hak-hak dan kewajibannya sesuai dengan kedudukannya maka orang yang bersangkutan menjalankan suatu peranan. Untuk memberikan pemahaman yang lebih jelas ada baiknya terlebih dahulu kita pahami tentang pengertian peran. Peran adalah pola sikap, perilaku, nilai dan tujuan yang diharapkan dari seseorang berdasarkan posisinya di masyarakat Nursalam, 2003. Peran adalah suatu yang jadi bagian atau yang memegang pimpinan yang terutama dalam terjadinya sesuatu hal atau peristiwa. Peran juga diartikan sebagai tugas utama yang harus dilaksanakan Poerwadarmita, 1984. Sedangkan menurut Soekanto 1987:221 peran adalah segala sesuatu oleh seseorang atau kelompok orang dalam melakukan suatu kegiatan