Teori Pengambilan Keputusan Unsur-unsur Pengambilan Keputusan

3. Pengambilan Keputusan a. Pengertian Pengambilan Keputusan

Pengambilan keputusan adalah suatu pendekatan yang sistematis terhadap hakikat alternatif yang dihadapi dan mengambil tindakan yang menurut perhitungan merupakan tindakan yang paling tepat. S.P Siagian 2002:10 Pengambilan keputusan adalah proses yang digunakn untuk mmemiliki suatu tindakan sebagi cara pemecahan masalah. James A.F Stoner 2002 Pengambilan keputusan adalah pemilihan alternative perilaku kelakuan tertentu dari dua atau lebih alternatif yang ada. George R. Terry 2002:11 Penulis dapat menyimpulkan pengambilan keputusan diatas merupakan suatu proses pemilihan alternatif terbaik dari beberapa alternatif secara sistematis untuk ditindak lanjuti digunakan sebagai suatu cara pemecahan masalah.

b. Teori Pengambilan Keputusan

Secara umum pengertian pengambilan keputusan adalah teknik pendekatan yang digunakan dalam proses pengambilan keputusan atau proses memilih tindakan sebagai cara pemecahan masalah. Teori pengambilan keputusan adalah teori atau teknik dan pendekatan-pendekatan yang digunakan dalam suatu proses pengambilan keputusan.

c. Unsur-unsur Pengambilan Keputusan

Pengambilan keputusan dapat lebih terarah, maka perlu diketahui unsur-unsur atau komponen pengambilan keputusan yaitu : Universitas Sumatera Utara 1. Tujuan dari pengambilan keputusan mengetahui apa terlebih dahulu tujuan dari pengambilan keputusan itu. Misalnya: jika anda membeli mobil baru, maka anda harus mengetahui lebih dahulu tujuannya. 2. Identifikasi alternatif-altermatif keputusan untuk memecahkakn masalah. Mengadakan idntifikasi alternative yang akan dipilihuntuk mencapai tujuan tersebut. Untuk itu perlu kiranya membuat daftar macam-macam tindakan yang memungkinkan untuk mengadakan pilihan. 3. Perhitungan mengenai faktor-faktor yg dapat diketahui sebelumnya atau di luar jangkaua manusia perhitungan mengenai faktor-faktor di luar jangkauan manusia. Peristiwa di luar jangkauan manusia adalah peristiwa yang dapat dibayangkan sebelumnya, namun manusia tidak sanggup atau kurang berdaya untuk mengatasinya. Keputusan untuk membeli mobil baru itu perlu dikaitkan dengan biaya-biaya yang dikeluarkan misalnya : biaya pembelian bensin karena hal ini akan berpengaruh terhadap penghematan bagi pemakaian kendaraan tersebut. 4. Sarana atau alat untuk mengevaluasi atau mengukur hasil dari suatu pengambilan keputusan. Adanya sarana dan alat untuk mengevaluasi atau mengukur keberhasilan dari pengambilan keputusan itu. Selanjutnya alternatif- alternatif keputusan dan peristiwa di luar jangkauan manusia itu perlu dirinci dengan menggunakan saran atau alat untuk mengukur pengeluaran yang perlu dilakukan dari setiap alternatif kombinasi keputusan diluar jangkauan manusia tersebut. Universitas Sumatera Utara

4. Peranan Kepala Mukim dalam Pengambilan Keputusan