Metodologi dan Teknik Penulisan Sistematika Penulisan

ini. Penulis juga mencoba mengambil kesimpulan dari buku Mengenal Devi Durga, yang didalamnya menjelaskan tentang Devi Durga secara keseluruhan. Sehingga penulisan ini tidak melebar ke tokoh-tokoh yang lain. Selain itu, penulis juga mencoba mengutip dari berbagai sumber lainnya seperti Ensiklopedy Of Religion, dalam buku itu terdapat satu pembahasan tentang Devi Durga, makna dan konsep Devi Durga sendiri. Penulis juga menggunakan atau memakai Kamus Agama Hindu, untuk memberikan makna- makna terhadap istilah-istilah atau kalimat-kalimat yang penulis kurang mengerti, sehingga penulisan skripsi ini, tidak mendapat kesulitan apapun. Selain itu pula, penulis mencoba mengambil sumber-sumber dari berbagai artikel-artikel Hindu, yang menjelaskan tentang Devi Durga, maupun yang menjelaskan tentang apa-apa yang berkaitan dengan Devi Durga, seperti artikel Sinar Hindu, pada edisi VII Januari 2007, di sana juga menjelaskan tentang perwujudan Devi Durga. Penulis juga menulusuri sumber-sumber dari media cetak, maupun media elektronik, termasuk internet. Untuk melengkapi skripsi ini, penulis juga memberikan bab sendiri untuk tokoh para agamawan agama Hindu, untuk pendapat dan pandangannya tentang Devi Durga, sehingga tidak ada kesan bahwa skripsi ini adalah hasil interpretasi mutlak penulis. Dan penulis akan menjadikan skripsi ini multi sumber sehingga dapat dibaca, difahami, dan dimengerti oleh siapapun.

E. Metodologi dan Teknik Penulisan

Menurut William F. Whyte, Deskriptif yaitu digunakan agar mampu memahami dan memberikan gambaran yang jelas dan terang mengenai permasalahan yang ditulis dalam skripsi ini. 7 Analisis yaitu dimanfaatkan agar penulis dapat menyajikan penulisan skripsi yang sistematis, aktual, akurat mengenai fakta-fakta yang di selidiki. yang bertujuan untuk menjelaskan sejelas mungkin hal-hal yang berkaitan dengan Devi Durga. Untuk mendapatkan data- data guna kepentingan tersebut, penulis melakukan Library Risearch atau studi ke perpustakaan, dengan menelusuri dan membedah perpustakaan yang ada, seperti perpustakaan Pura Maskarawati Cinere, perpustakaan Pura Adithia Djaya Rawamangun, perpustakan-perpustakaan perguruan tinggi teologi, yang menyediakan judul skripsi ini. Selain itu, penulis melakukan interviau dengan para tokoh agamawan, sarjanawan dan para teologi guna mendapatkan informasi atau data-data yang berkaitan dengan dengan judul skripsi ini. Di samping itu, mengadakan juga Field Research Penelitian Lapangan terhadap pihak-pihak yang berkompenten dengan masalah yang sedang diteliti di Pura Dalem Purnajati, Cilincing. Mengenai teknik penulisan skripsi ini, penulis mengacu pada standar penulisan skripsi, yang tercantum pada buku “ Pedoman Penulisan Karya Ilmiah Skripsi, Tesis dan Disertasi“ . yang diterbitkan oleh CeQDA Center for Quality development and Assurance, tahun 2007.

F. Sistematika Penulisan

Dalam penulisan skripsi ini, penulis mencoba memaparkan, pandangan masyarakat Hindu tentang Devi Durga dan keberagamaan umat Hindu, dengan beberapa bab dan sub bab. Dalam skripsi ini, dimulai dengan kata pengantar penulis akan skripsi ini, kemudian dilanjutkan dengan lampiran-lampiran 7 Prof. Dr. K Yin, Studi Kasus Desan dan Metode, PT. Raja Grafindo Persada, Jakarta : 2006, h- 5 persetujuan pengajuan judul skripsi ini, juga di dalamnya lampiran persetujuan pembimbing. Setelah itu, penulis memaparkan penjelasan-penjelasan inti yang akan dibahas dalam skripsi ini dengan daftar isi. Dalam bab satu, penulis memulai penulisan skripsi ini dengan pendahuluan, di mana di dalamnya, ada latar belakang permasalahan, yang menceritakan motivasi penulis untuk mengambil judul ini. Di sinilah penulis menguraikan beberapa permasalahan, sehingga skripsi ini dapat difahami lebih awal sebelum dibaca oleh para pembaca. Kemudian dalam bab pertama, penulis mencoba menerangkan dan menguraikan masalah secara spesifik, dengan perumusan dan pembahasan masalah, yang di dalamnya hanya mengungkapkan permasalahan yang akan dibahas, sehingga penulisan skripsi ini, lebih terfokus dan mengerucut kepada judul yang dimaksud penulis. Setelah perumusan dan pembatasan masalah, penulis memberikan tujuan penulisan, guna memberitahukan para pembaca skripsi ini, tentang tujuan-tujuan penulisan skripsi. Penulis memaparkan sumber-sumber yang penulis gunakan, sehingga pembaca dapat memahami tentang teori-teori yang ada dalam skripsi ini. Penulis juga memaparkan, metode penulisan skripsi ini, sehingga skripsi ini menjadi skripsi yang teratur dalam metode karya ilmiah dan yang terakhir, penulis memaparkan sistematika penulisan. Pada bab dua, penulis memaparkan gambaran-gambaran tentang Pura Dalem Purnajati, di mana di dalamnya terdapat, Deskripsi mengenai Pura Dalem Purnajati, dan kebijakan pemerintah tentang pendirian pura, dan kegiatan-kegiatan atau keorganisasian yang ada di dalam Pura Dalem Purnajati. Kemudian, dalam bab tiga, penulis menjelaskan secara detail, tentang konsep Dewa-dewi dalam agama Hindu. Devi Durga dalam kitab suci agama Hindu. Mitologi Hindu tentang Devi Durga, dan perwujudan atau Arca Devi Durga. Pada bab empat, menjelaskan tentang Devi Durga dalam kepercayaan masyarakat Hindu yang berada di Pura Dalem Purnajati, dan meliputi kedudukan Devi Durga di Pura Dalem Purnajati, serta tujuan masyarakat memuja Devi Durga di Pura Dalem Purnajati, dan ajaran Devi Durga di Pura Dalem Purnajati. Pada bab kelima yaitu Penutup di dalamnya terdapat, Kesimpulan dan Saran-saran dan yang terakhir yaitu Daftar Pustaka BAB II GAMBARAN UMUM PURA DALEM PURNAJATI

A. Deskripsi Mengenai Pura Dalem Purnajati