Subjek IV Rangkuman Tabel Analisis Hasil Temuan

mahasiswa saja tapi biasanya juga untuk melakukan konsultasi tentang pembelajarannya selama ini apakah ada kendala-kendala yang dihadapi. Respon dari masyarakat dalam pelaksaan PJJ ini secara keseluruhan belum begitu antusias, karena mereka belum yakin kalau dengan E-learning itu bisa berjalan dengan baik karena biasanya mereka itu masih awam dengan teknologi seperti itu.

4.2.2.4 Subjek IV

Sesuai dengan perkembangan teknologi informasi memang saat ini guru-guru mau tidak mau harus menguasai apa namanya teknologi informasi yaitu internet, sehingga pembelajaran seperti ini memang inovasi yang bagus. Sosialisasi penggunaan media internet dalam pembelajaran jarak jauh ini dilakukan melalui daerah-daerah, jadi ada sentral yang dijadikan pusat untuk layanan internet, dan juga ada perkuliahan tentang ICT untuk lebih memperdalam lagi. Sejauh ini sebagian besar mahasiswa sudah melaksanakan pembelajaran jauh dengan baik, tapi juga masih ada beberapa yang belum menguasai terutama mahasiswa yang sudah tua-tua. Kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan PJJ ini yaitu, pada saat inisiasi itu hambatannya tidak bisa tepat waktu artinya karena mahasiswa masih belajar jadi kadang-kadang masih salah kirim. Disamping itu juga kesibukan dosen itu sendiri yang tidak bisa langsung merespon jawaban dari mahasiswa mungkin bisa 1 sampai 2 hari. Solusinya yaitu kita perlu ada jaringan disetiap tempat untuk bisa mengakses internet setiap saat. Pembelajaran jarak jauh dengan menggunakan media berbasis internet memberikan dampak sangat positif, karena dapat memberikan nilai lebih kepada guru-guru supaya tidak gagap teknologi dan di sisi lain bisa menjembatani waktu mereka. Kemahiran dosen dan mahasiswa dalam mengakses media internet sangat bervariasi, sebagian dosen maupun mahasiswa yang masih muda-muda itu memang mahir dalam penguasaan teknologi. Tapi kalau yang sudah tua memang agak kurang pengetahuan dalam bidang ITnya. Media yang digunakan dalam pelaksanaan pembelajaran jarak jauh selain menggunakan media internet yaitu menggunakan laptop, LCD. Ketika online mereka biasanya diberikan buku bahan ajar dan CD. Dengan menggunakan media internet tidak bisa menggantikan peran pengajar, karena media internet itu hanya untuk mendukung proses pembelajaran supaya bisa berjalan lebih efektif. Keuntungan mengikuti program pembelajaran jarak jauh berbasis IT ini yaitu guru sebagai mahasiswa bisa melakukan pembelajaran tanpa harus meninggalkan tugas pokoknya sebagai pengajar di sekolah masing-masing. Interaksi antara dosen dan mahasiswa berjalan dengan baik, yaitu melalui e-mail untuk mengirim tugas-tugas kadang juga mahasiswa biasa berkomunikasi melalui sms atau telepon untuk konfirmasi masalah tugas. Proses monitoring memang dilakukan tetapi tidak bisa setiap hari, kecuali pada saat residensial. Respon dari masyarakat dalam pelaksanaan PJJ ini sangat baik, terbukti banyak mahasiswa yang masuk program pembelajaran jarak jauh S1 PGSD ini.

4.2.3 Analisis Data Penelitian Tiap Subjek