Keaslian Penulisan Sistematika Penulisan

9 Yakni melakukan penelitian dengan cara mencari data melalui berbagai sumber bacaan seperti buku, majalah, surat kabar, internet, pendapat sarjana dan bahan kuliah. b. Penelitian Lapangan Field Research Yakni dengan melakukan penelitian lapangan dengan cara melakukan wawancara dengan Ibu Rika Sembiring sebagai Kepala Cabang. 4. Analisis Data. Jenis analisis yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah analisis normatif yang menjelaskan pembahasan yang dilakukan berdasarkan ketentuan hukum yang berlaku seperti perundang-undangan.

F. Keaslian Penulisan

Keaslian penulisan ini dapat dipertanggungjawabkan penulis sebagai tugas akhir untuk mendapatkan gelar Sarjana Hukum pada Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara. Berdasarkan hasil pemeriksaan yang dilakukan oleh bidang administrasi pada program studi ilmu hukum di Fakultas Hukum Universitas Sumatera Utara, penulisan tentang skripsi yang berjudul “Pelaksananaan Perjanjian Kerjasama Antara PT.Satria Parang Tritis dengan CV. Mitra Niaga Corporation Tentang Rekrutmen Tenaga Kerja Lulusan SMASMK”, tidak ditemukan pokok bahan yang sama pada penulisan skripsi ini maka penulisan skripsi ini dapat disebut asli dan tidak terdapat unsur plagiat yang bertentangan dengan asas keilmuan yang jujur, rasional, objektif dan terbuka sehingga skripsi ini dapat dipertanggungjawabkan oleh penulis. Universitas Sumatera Utara 10

G. Sistematika Penulisan

Sistematika penulisan didalam skripsi ini dibagi atas 5 lima bab, dimana masing-masing bab dibagi atas beberapa sub bab. Urutan bab tersebut tersusun secara sistematik dan saling berkaitan satu dengan yang lainnya. Uraian singkat atas bab-bab tersebut dapat diuraikan sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Pada bab ini diuraikan hal-hal yang bersifat umum dari tulisan ini, dimulai dari latar belakang mengapa penyusun memilih judul yang dimaksud, memaparkan apa yang menjadi tujuan penulisan skripsi ini dan manfaat yang diperoleh dari penulisan tersebut. Pada bagian ini juga diuraikanapa yang menjadi permasalahan, keaslian penulisan, menguraikan mengenai metode penelitian, dan diakhiri dengan sistematika penulisan BAB II TINJAUAN UMUM SUATU PERJANJIAN Pada bab ini ini diuraikan apa pengertian dari perjanjian, jenis- jenis perjanjian, asas-asas perjanjian, syarat sahnya perjanjian, berakhirnya perjanjian. BAB III TINJAUAN UMUM TENTANG PERJANJIAN KERJASAMA DAN TENAGA KERJA Pada bab ini akan diuraikan tentang pengertian perjanjian kerjasama, unsur esensial kerjasama, tujuan dan objek perjanjian kerjasama, pengertian tenaga kerja, perlindungan tenaga kerja Universitas Sumatera Utara 11 menurut Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan, maksud dan tujuan perlindungan tenaga kerja, hak dan kewajiban tenaga kerja. BAB IV PELAKSANAAN PERJANJIAN KERJASAMA ANTARA PT. SATRIA PARANG TRITIS DENGAN CV. MITRA NIAGA CORPORATION TENTANG REKRUTMEN TENAGA KERJA LULUSAN SMASMK Dalam bab ini akan dijawab apa yang menjadi permasalahan, yang dibahas mengenai bentuk perjanjian kerjasama antara PT.Satria Parang Tritis dengan CV. Mitra Niaga Corporation tentang rekrutmen tenaga kerja lulusan SMASMK, pelaksananaan perjanjian kerjasama antara PT.Satria Parang Tritis dengan CV. Mitra Niaga Corporation tentang rekrutmen tenaga kerja lulusan SMASMK, kedudukan tenaga kerja dalam perjanjian kerjasama dan kendala yang terjadi dalam pelaksanaan rekrutmen tenaga kerja keluar negeri. BAB V KESIMPULAN DAN SARAN Dalam bab ini dirangkum analisa permasalahan dan pembahasannya dari bab-bab terdahulu dan kemudian menyimpulkan isi dari uraian-uraian tersebut, serta mengemukakan sejumlah saran sehubungan dengan topik skripsi ini. Universitas Sumatera Utara 12 BAB II TINJAUAN UMUM SUATU PERJANJIAN Universitas Sumatera Utara 13

A. Pengertian Perjanjian