Umur Petani IDENTITAS PETANI CONTOH

33 Untuk lebih jelasnya, umur petani contoh yang menjadi responden dalam penelitian ini dapat dilihat pada Tabel 6. Tabel 6. Karakteristik umur petani contoh di Desa Triyoso, 2015 No Umur Petani Padi Semi-organik Petani Padi Organik Total Jumlah Orang Persentase Jumlah Orang Persentase Jumlah Orang Persentase 1 30-41 5 16,67 10 33,33 15 25,00 2 42-53 12 40,00 13 43,33 25 41,67 3 4 54-65 66-77 10 3 33,33 10,00 4 3 13,33 10 14 6 23,33 10,00 Jumlah 30 100,00 30 100,00 60 100,00 Sumber : Hasil Olahan Data Primer, 2015 Berdasarkan Tabel 6, diketahui bahwa kelompok umur terbanyak dari petani contoh yaitu kelomok umur 42-53 yaitu sebanyak 25 orang atau 41,67 persen, dimana 12 orang atau 40,00 persen dari petani yang mengusahakan padi semiorganik dan 13 orang atau 43,33 persen dari petani yang mengusahakan padi organik. Sedangkan kelompok umur yang paling sedikit adalah kelompok umur 66-77 yaitu sebanyak 6 orang atau 10 persen, dimana 3 orang dari petani yang mengusahakan padi semiorganik dan 3 orang dari petani yang mengusahakan padi organik. Klasifikasi umur ini menunjukkan bahwa petani berusia produktif lebih banyak dari pada petani yang berusia tidak produktif, dimana rentang umur petani contoh produktif berada antara 30 sampai dengan 65 tahun.

5.2.2. Tingkat Pendidikan

Pendidikan merupakan salah satu unsur yang penting dalam meningkatkan sumberdaya manusia. Tingkat pendidikan yang ditempuh oleh petani contoh yang menjadi responden dalam penelitian ini bervariasi, mulai dari Sekolah Dasar SD, Sekolah Menengah Pertama SMP, Sekolah Menengah Atas SMA, dan ada juga yang sampai tingkat Sarjana S1. Pengetahuan petani contohg sudah cukup baik dalam berusahatani walaupun lulusan pada tingkat pendidikan apapun, hal tersebut bisa saja dikarenakan oleh pengalaman berusahatani yang sudah cukup lama. Untuk lebih jelasnya, tingkat pendidikan petani contoh di Desa Triyoso dapat dilihat pada Tabel 7. 34 Tabel 7. Tingkat Pendidikan Petani Contoh di Desa Triyoso 2014-2015